Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Argentina Vs Australia: Hari Ini, Kickoff 19.00 WIB

Kompas.com - 15/06/2023, 09:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Argentina dijadwalkan melawan Australia dan Indonesia dalam rangkaian Tur Asia 2023.

Berdasarkan jadwal yang sudah ditentukan, Argentina akan lebih dulu melawan Australia sebelum melawat ke Indonesia untuk bersua skuad Garuda.

Adapun laga Argentina vs Australia bakal berlangsung di Stadion Workers, China, pada Kamis (15/6/2023) malam WIB.

Dilansir dari Optus Sport, ada dua alasan yang membuat laga Argentina vs Australia digelar di Beijing, China.

Baca juga: Kisah Fans China Bertemu Messi: Keluar Uang Rp 4 Juta, Dapat Selfie Jarak Jauh

Pertama, laga uji tanding Australia vs Argentina dapat terselenggara karena dukungan dari beberapa sponsor yang berasal dari Negeri Tirai Bambu.

Alasan kedua, laga uji coba kontra Argentina digelar di Beijing demi memperbaiki hubungan politik antara Australia dan China yang sempat memburuk. 

Sebelum kembali bertanding di China, Argentina dan Australia pernah bersua pada babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Kala itu, laga antara Australia dan Argentina berlangsung di Stadion Ahmed bin Ali, Ar Rayyan, Qatar, pada 3 Desember 2022.

Baca juga: Messi dkk Tanding di China, Modus Penipuan Mulai Bermunculan

Hasilnya, Argentina sukses memenangi laga tersebut dengan skor 2-1 berkat sepasang gol dari Lionel Messi dan Julian Alvarez.

Argentina pun berhak melaju ke babak selanjutnya hingga menjadi juara Piala Dunia 2022 seusai memenangi partai puncak kontra Perancis.

Pada pertandingan kali ini, sang megabintang Lionel Messi dilaporkan bakal kembali tampil sejak menit awal.

Secara keseluruhan, Lionel Scaloni selaku pelatih juga disebut akan menurunkan skuad terbaik untuk melawan Australia.

Baca juga: Indonesia Vs Palestina 0-0, STY Beri Pesan untuk Lawan Argentina

Lionel Scaloni rencananya baru akan merotasi pemain ketika melawan Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, pada Senin (19/6/2023).

Rencana Lionel Scaloni untuk merotasi pemain datang bersamaan dengan kabar yang menyebut bahwa Lionel Messi tak akan ikut serta pada laga kedua melawan Indonesia.

"Leo Messi akan menjadi starter melawan Australia, tetapi dia tidak akan pergi ke Indonesia. Dia tidak akan bermain pada pertandingan kedua," kata jurnalis TyC Sports Gaston Edul dalam laporannya, Selasa (13/6/2023) malam WIB.

Halaman:


Terkini Lainnya

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com