Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Menang Telak di Laga Uji Coba meski Gagal Cetak Gol pada Babak Kedua

Kompas.com - 09/06/2023, 20:26 WIB
Adil Nursalam,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung memetik kemenangan 3-0 dalam pertandingan uji coba 2x45 menit melawan Tim U21 Maung Bandung di Stadion Persib, Sidolig, Bandung, pada Jumat (9/6/2023) sore. 

Ini merupakan laga uji coba pertama Persib dalam persiapan pramusim jelang berkompetisi di Liga 1 2023-2024

Persib dominan menguasai permainan, gol pertama dibuka oleh sundulan Febri Hariyadi memanfaatkan crossing Ciro Alves di sayap kiri pada menit ke-16. 

Ciro kemudian menggandakan keunggulan lewat eksekusi tendangan bebas menyusur tanah pada menit ke-30. 

Baca juga: Kondisi Terkini David da Silva pada Masa Pramusim Persib

Pemain asal Brasil itu mencetak brace pada menit ke-35, kerjasama satu-dua dengan Ezra Walian di depan kotak penalti diselesaikan dengan tendangan keras.

Skor 3-0 bertahan pada babak pertama. 

Namun, setelah turun minum, Persib kesulitan menembus gawang para juniornya meski mampu menggempur pertahanan lawan walau tak ada gol tercipta. 

Selepas laga, Luis Milla mengungkapkan bahwa hasil pertandingan bukan menjadi prioritas. Ia ingin melihat sejauh mana pemainnya memahami dan menjalankan taktik strategi sesuai idenya.  

“Menurut saya, hasil dari pertandingan hari ini tidak penting. Lebih penting adalah satu langkah untuk pramusim,” kata Milla. 

Baca juga: Bek Persib Cerita Pengalaman di Thailand, Aturan 5+1 Bukan Hambatan

“Kami baru berlatih empat hari, tiga hari melatih konsep bermain dan bagaimana ide yang kami terapkan. Hari ini kami memantaunya, situasi dan bagaimana pemain menguasai bola,” paparnya. 

Menurut Milla, wajar jika para pemain tim senior Persib belum berada pada level tertinggi mengingat pekan ini adalah awal anak-anak asuhnya berlatih. 

Langkah demi langkah, para pemain akan melalui progres jelang bergulirnya Liga 1 2023-2024 pada 1 Juli mendatang. 

“Menurut saya, ini wajar para pemain belum berada di level tertinggi. Tapi step by step saya sangat senang dengan cara kerja dan sikap dari pemain, menurut saya itu yang terpenting,” tuturnya.

Baca juga: Persib Panggil Dua Kiper Akademi, Passos Sebut Atribut Penting

Ia juga menambahkan senang dengan kondisi lapangan Sidolig Bandung yang begitu baik. 

Lapangan tersebut sebenarnya disiapkan untuk arena berlatih tim-tim peserta Piala Dunia U20 yang gagal digelar di Indonesia. 

“Saya juga sangat senang dengan kondisi lapangan, ini kabar bagus bagi kami. Musim lalu kami memiliki masalah soal lapangan latihan tapi tahun ini sempurna bagi saya,” sebutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com