Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nilai Bonus ASEAN Para Games Sama dengan Bonus Atlet SEA Games

Kompas.com - 09/06/2023, 07:30 WIB
Ferril Dennys

Penulis

KOMPAS.com - Besaran bonus yang akan diberikan kepada atlet peraih medali di ajang ASEAN Para Games 2023 Kamboja meningkat dibandingkan bonus pada penyelenggaraan kompetisi yang sama pada 2022 di Solo.

Hal tersebut diungkapkan Menpora, Dito Ariotedjo. "Kalau bonus, sudah pasti ini naik dari ASEAN Para Games sebelumnya, ini sudah pasti naik karena mengikuti juga bonus dari SEA Games," kata Dito seperti dikutip dari Antara, Jumat (9/6/2023).

Menpora menegaskan bahwa besaran bonus yang diberikan oleh pemerintah kepada atlet para games sama dengan bonus yang diperoleh atlet peraih medali di SEA Games 2023.

Mengutip data Kemenpora RI, bonus untuk atlet peraih medali emas pada pertandingan perorangan senilai Rp 525 juta, ganda atau pasangan Rp 420 juta, dan nomor beregu Rp 367,5 juta.

Untuk medali perak pada nomor perorangan sebesar Rp 315 juta, nomor ganda atau pasangan Rp 252 juta, dan beregu Rp 220,5 juta. Sementara bonus medali perunggu pada nomor perorangan Rp 157,5 juta, ganda atau pasangan Rp 126 juta, dan beregu Rp 105,5 juta. 

Baca juga: Indonesia Vs Argentina, PSSI Undang Jokowi dan Menpora

Dito menyebut pemerintah sengaja memberikan bonus untuk atlet peraih medali di SEA Games 2023 beberapa hari lalu bertepatan dengan kompetisi ASEAN Para Games di Kamboja.

Tujuannya, kata Dito, untuk memacu semangat para atlet para games meraih medali di kompetisi olahraga disabilitas terbesar se-Asia Tenggara tersebut.

Menpora juga menyampaikan pesan Presiden Joko Widodo untuk para atlet yang menerima bonus agar memanfaatkannya dengan bijak, seperti berinvestasi untuk masa depan.

Dito juga menyampaikan hal tersebut kepada atlet peraih medali di ajang ASEAN Para Games 2023 di Kamboja.

Mengutip laman resmi ASEAN Para Games 2023 Kamboja, Indonesia menduduki peringkat pertama klasemen perolehan medali dengan 148 emas, 132 perak, dan 87 perunggu.

ASEAN Para Games yang diselenggarakan sejak 3 Juni akan berakhir pada Jumat (9/6) dengan para-bulu tangkis sebagai cabang olahraga terakhir yang akan dipertandingkan.

Pada malam harinya, akan diadakan upacara penutupan untuk menandakan ajang olahraga penyandang disabilitas se-Asia Tenggara telah selesai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com