Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiket Indonesia Vs Argentina, Bisa Jadi Rebutan Suporter Asia

Kompas.com - 02/06/2023, 21:00 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Beberapa hari lagi tiket FIFA Matchday Indonesia Vs Argentina akan dapat dibeli. Sesi pertama penjualan tiket akan digelar pada Senin (5/6/2023).

Pembelian tiket Indonesia vs Argentina bisa dilakukan melalui situs resmi PSSI dan tiket.com pada Senin (5/6/2023) khusus untuk nasabah BRI.

Setelah itu, pada Selasa (6/6/2023) tiket akan dijual bebas untuk umum.

Tiket dibanderol dengan harga Rp 600 ribu untuk kategori 3. Kemudian, Rp 1,2 juta untuk kategori 2, Rp 2,5 juta untuk kategori 1, dan Rp 4,25 juta untuk VIP barat dan timur.

Nantinya, terdapat 60 ribu tiket yang dijual ke masyarakat.

Salah satu suporter timnas Indonesia, Divo Sashendra, menilai harga tiket Indonesia vs Argentina ini sepadan.

Baca juga: Cara Beli Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina: Daftar Harga, Syarat dan Ketentuan

Karena, pertandingan ini melibatkan Argentina, sang juara dunia dengan jajaran pemain bintang.

Bahkan, menurutnya tiket Rp 600 ribu sudah tergolong murah untuk menyaksikan Lionel Messi dkk secara langsung.

”Sudah bisa dikatakan murah dan sangat pantas. Karena memang euforia juara Piala Dunia 2022 Argentina ini masih sangat melekat,” kata pria yang biasa disapa Divo kepada Kompas.com.

“Argentina juga membawa skuad terbaiknya ke Indonesia. Kapan lagi kita bisa melihat langsung rata-rata pemain top dunia dari semua liga datang ke Indonesia,” tuturnya lagi.

Baca juga: Tiket Indonesia Vs Argentina: Dijual 5 Juni, Rp 600.000 untuk Aksi Kelas Tinggi

Pelatih Argentina, Lionel Scaloni sudah mengonfirmasi akan membawa mayoritas pemain juara Piala Dunia 2022.

Lionel Messi, Angel Di Maria, Rodrigo De Paul, Emiliano Martinez, dan Nicolas Otamendi masuk dalam daftar tim Argentina pilihan Scaloni.

“Jadi memang ini skuad yang benar-benar luar biasa. Dengan harga 600 ribu itu menurut saya sebagai suporter Indonesia sangat layak,” ucap Divo.

Tiket Indonesia vs Argentina diyakini bakal menjadi rebutan walaupun harganya berkali-kali lipat dari harga pertandingan biasa. Diprediksi "war" tiket akan terjadi. 

Divo berkaca dari pengalamannya di Piala Dunia Qatar 2022 lalu. Ia mengenang saat ikut "war" tiket Piala Dunia 2022, dirinya harus mencari koneksi wifi super cepat atau jaringan seluler 5G.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com