Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas Indonesia Vs Argentina di FIFA Matchday, Ada Messi

Kompas.com - 28/05/2023, 10:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas Indonesia akan memainkan dua pertandingan melawan Palestina dan Argentina pada FIFA Matchday edisi Juni 2023. 

PSSI mengungkapkan bahwa timnas Indonesia akan menghadapi Palestina lebih dulu di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Minggu (14/6/2023).

Adapun berdasarkan jadwal timnas Indonesia vs Argentina, partai bertajuk FIFA Matchday ini bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (19/6/2023). 

Timnas Indonesia sudah merilis daftar 26 pemain yang akan menjalani pemusatan latihan menjelang FIFA Matchday melawan Palestina dan Argentina.

Baca juga: PSSI Ungkap Waktu Pengumuman Harga Tiket Timnas Indonesia Vs Argentina

Argentina juga sudah mengumumkan 27 pemain yang bertabur bintang Piala Dunia 2022 untuk FIFA Matchday termasuk Lionel Messi

Namun, ada tujuh pemain Piala Dunia 2022 yang absen dari skuad La Albiceleste, seperti Lautaro Martinez dan Paulo Dybala. 

Paulo Dybala mengalami cedera, sedangkan Lautaro Martinez sejatinya saat ini dalam kondisi fit karena masih bermain untuk Inter Milan. 

Ia juga akan memperkuat Inter Milan saat melawan Manchester City pada final Liga Champions di Turki, Minggu (11/6/2023) dini hari WIB. 

Baca juga: Indonesia Vs Argentina, Klok Ungkap Keuntungan Lawan Messi dkk

Akan tetapi, ia harus menjalani perawatan khusus untuk menuntaskan gangguan pada pergelangan kaki, tepat usai membela Inter di final Liga Champions

Masalah di pergelangan kaki itu sama dengan yang dialaminya menjelang Piala Dunia 2022 akhir tahun lalu.

Problem itulah yang disebut membuat Lautaro tak bisa menampilkan performa terbaik di Qatar 2022. 

Adapun Indonesia saat ini menempati peringkat ke-149. Sementara itu, Palestina berada di urutan ke-98 dan Argentina merupakan pemuncak ranking FIFA. 

Bila Indonesia sukses meraih hasil maksimal di FIFA Matchcay kali ini, peringkat FIFA skuad Garuda akan naik pada edisi bulan depan.

Jadwal Timnas Indonesia 

Daftar Pemain Indonesia untuk FIFA Matchday 2023

  1. Edo Febriansyah - Persib Bandung
  2. Marc Klok - Persib Bandung
  3. Ricky Kambuaya - Persib Bandung
  4. Rachmat Irianto - Persib Bandung
  5. Reza Arya Pratama - PSM Makassar
  6. Yacob Sayuri - PSM Makassar
  7. Yance Sayuri - PSM Makassar
  8. Syahrul Trisna - Persikabo 1973
  9. Andy Setyo - Persikabo 1973
  10. Dimas Drajad - Persikabo 1973
  11. Witan Sulaeman - Persija Jakarta
  12. Rizky Ridho - Persija Jakarta
  13. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC
  14. Ernando Ari - Persebaya Surabaya
  15. Fachruddin Aryanto - Madura United FC
  16. Stefano Lilipaly - Borneo FC
  17. Jordi Amat - Johor Darul Tazim FC
  18. Saddil Ramdani - Sabah FC
  19. Pratama Arhan - Tokyo Verdy
  20. Asnawi Mangkualam - Jeonnam Dragons
  21. Sandy Walsh - KV Mechelen
  22. Shayne Pattynama - Viking FK
  23. Marselino Ferdinan - KMSK Deinze
  24. Ivar Jenner - Jong Utrecht
  25. Rafael Struick - ADO Den Haag
  26. Elkan Baggott - Cheltenham Town FC

Daftar Pemain Argentina 

Kiper: Emiliano Martinez (Aston Villa), Geronimo Rulli (Ajax), Walter Benitez (PSV Eindhoven)

Belakang: Nahuel Molina (Atletico Madrid), Gonzalo Montiel (Sevilla), German Pezzella (Real Betis), Cristian Romero (Tottenham), Leonardo Balerdi (Marseille), Nicolas Otamendi (Benfica), Facundo Medina (Lens), Marcos Acuna (Sevilla)

Tengah: Leandro Paredes (Juventus), Enzo Fernandez (Chelsea), Guido Rodriguez (Real Betis), Rodrigo De Paul (Atletico Madrid), Alexis Mac Allister (Brighton & Hove Albion), Thiago Almada (Atlanta United), Giovani Lo Celso (Villarreal), Lucas Ocampos (Sevilla)

Depan: Lionel Messi (Paris Saint-Germain), Angel Di Maria (Juventus), Julian Alvarez (Manchester City), Giovanni Simeone (Napoli), Alejandro Garnacho (Manchester United), Nicolas Gonzalez (Fiorentina)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com