Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Zalnando, Harus Belajar Berjalan Usai Cedera Parah di Persib

Kompas.com - 10/05/2023, 10:16 WIB
Adil Nursalam,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Zalnando mendapatkan kesempatan kembali memperkuat Persib Bandung hingga 2026. Ya, ia baru saja menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi tiga tahun.

Pemain berposisi bek kiri ini turut mengambil hikmah dan pelajaran, satu musim yang dilewatinya dengan perasaan penuh ketegaran. 

Ia merasa sangat bersyukur masih bisa bermain bola lagi walaupun cedera yang dialaminya tergolong mengerikan.

Seperti diketahui, Zalnando mengalami cedera dislokasi engkel dalam pertandingan pekan ke-14 Liga 1 2022-2023 melawan Dewa United di Stadion Manahan Solo pada 14 Desember 2022. 

Baca juga: Update Transfer Persib, Sempat Cedera Horor Zalnando Akhirnya Bertahan

Cedera tersebut berakibat buruk bagi Zalnando, ia harus naik meja operasi karena alami patah tulang fibula.

Pemain yang pernah berguru dalam program SAD Uruguay itu mengakhiri musim lebih dini. 

“Pelajaran musim lalu banyak banget, tapi yang paling penting adalah saya jadi orang yang sering-sering bersyukur,” ungkap Zalnando.

Dalam proses pemulihan cedera, Zalnando harus kembali belajar berjalan dari nol. Ia harus sabar melewati tahap demi tahap proses pemulihan.

Baca juga: Bos Persib Bantah Dekati I Putu Gede Juniantara

Pada saat sama, rekan-rekannya tengah berjuang demi gelar juara Liga 1 2022-2023 dengan PSM Makassar. 

“Karena dari musim lalu, saya bermain lagi enak-enaknya terus kena musibah cedera hingga saya enggak bisa jalan,” tutur Zalnando.

“Saya jadi belajar jalan lagi, sampai belajar joging lagi. Pokoknya semua dari nol sampai saya bisa belajar menendang bola lagi. Itu tahapan-tahapan proses yang saya lalui selama musim lalu yang bikin saya bersyukur,” cerita Zalnando.

Wing back kiri Persib Zalnando (tengah) ditemani Dokter Wahyu Riansyah (kiri) yang menangani operasi dan Dokter tim Persib Rafi Ghani (kanan).  Dokumentasi dokter tim Persib Wing back kiri Persib Zalnando (tengah) ditemani Dokter Wahyu Riansyah (kiri) yang menangani operasi dan Dokter tim Persib Rafi Ghani (kanan).

Pada akhirnya, Maung Bandung harus merelakan perburuan gelar ke tangan PSM. Persib bahkan harus puas finis di peringkat ketiga di bawah Persija Jakarta.

Baca juga: Febri Hariyadi, antara Hengkang atau Bertahan di Persib

Demi menyambut musim baru Liga 1 2023-2024, Zalnando masuk masa pra musim lebih awal daripada rekan-rekannya yang lain.

Zalnando tengah melatih kekuatan otot kakinya beberapa kali di lapangan berpasir di komplek olahraga Arcamanik Bandung.

“Menatap musim depan saya sangat bersemangat, mempersiapkan diri saya untuk musim depan,” kata pria asal Cimahi ini.

“Saya benar benar siap dari sekarang untuk musim depan. Saya bisa mulai lebih awal dari pemain lain jadi saya latihan lebih awal.”

“Ibaratnya pra musim dari sekarang, mulai bangun otot, bangun fisik, semuanya,” ujar Zalnando.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com