Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

West Ham Vs Liverpool, Laga Sulit yang Dinantikan The Reds

Kompas.com - 26/04/2023, 12:00 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Bek Liverpool, Andrew Robertson, memperkirakan The Reds bakal mendapatkan perlawanan sulit ketika menghadapi West Ham.

Liverpool bakal bertandang ke markas West Ham dalam lanjutan pekan ke-33 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris 2022-2023.

Laga West Ham vs Liverpool dalam jadwal Liga Inggris bergulir di Stadion Olimpiade London pada Kamis (27/4/2023) mulai pukul 01.45 WIB.

Liverpool tengah dalam tren positif. Skuad berjuluk The Reds telah mengantongi dua kemenangan beruntun.

Kemenangan diraih Liverpool saat melakoni pertandingan melawan Nottingham Forest (3-2) dan Leeds United (6-1).

Baca juga: Liverpool Vs Nottingham: Salah Ukir Rekor, Dekati Gol Steven Gerrard

Andrew Robertson mengakui bahwa Liverpool sedang dalam performa meningkat dalam beberapa pertandingan terakhir.

Oleh karena itu, Robertson menegaskan bahwa Liverpool bakal berupaya untuk kembali meraih poin penuh ketika menghadapi West Ham.

“Kami tengah dalam performa bagus dalam beberapa laga terakhir,” ungkap Robertson dikutip dari situs resmi Liverpool.

“Dan kami harus berusaha untuk mempertahankannya karena bakal jauh lebih mudah ketika Anda datang ke laga setelah meraih tiga poin,” tambah dia.

Walau demikian, Robertson mengatakan bahwa Liverpool harus tetap waspada ketika melawan West Ham.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris Usai Liverpool Menang, The Reds Dekati 5 Besar

Menurut bek asal Skotlandia itu, West Ham tidak bisa dianggap remeh karena mempunyai permainan apik.

Meski begitu, Robertson mengungkapkan bahwa Liverpool bakal menikmati pertandingan sulit yang bakal diberikan West ham.

“Kami kira pertandingan bakal berjalan sulit pada hari Rabu (lawan West Ham),” ujar Robertson.

“Namun, laga itu bakal kami nantikan. Semoga, jika kami dalam kondisi terbaik, kami bisa mendapatkan tiga poin,” ungkapnya.

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Nottingham Forest 3-2: Tamu Melawan, The Reds Tetap Menang

Adapun Liverpool tengah berupaya naik peringkat. The Reds saat ini menempati urutan ketujuh klasemen Liga Inggris dengan torehan 50 poin.

Tim besutan Juergen Klopp memiliki selisih tiga poin dari Tottenham Hotspur yang duduk di posisi keenam via raihan 53 angka dari 32 laga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Rizky Ridho Melakukan Pelanggaran Serius

Timnas Indonesia
Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Eks Wasit FIFA Jelaskan Alasan Gol Timnas U23 Indonesia Dianulir

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com