Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Persija Vs Persib 2-0: Macan Kemayoran Berjaya, PSM Juara Liga 1

Kompas.com - 31/03/2023, 22:29 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Persija Jakarta menang 2-0 atas Persib Bandung dalam laga tunda pekan ke-28 Liga 1, kasta tertinggi Liga Indonesia 2022-2023.

Laga Persija vs Persib dalam jadwal Liga 1 bergulir di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, pada Jumat (31/3/2023) malam WIB.

Gol kemenangan Persija Jakarta atas Persib Bandung dibukukan oleh Riko Simanjuntak (45+3’) dan Michael Krmencik (72’).

Kemenangan membuat Persija berhasil meraup tiga poin, sehingga menipiskan jarak dengan Persib menjadi dua angka dalam klasemen Liga 1.

Baca juga: Babak I Persija Vs Persib 1-0, Riko Simanjuntak Bawa Macan Kemayoran Unggul

Persija saat ini menduduki peringkat ketiga dengan torehan 57 angka, sedangkan Persib Bandung duduk di urutan kedua via 59 poin.

Sementara itu, PSM Makassar berhasil meraih kemenangan 3-1 atas Madura United.

Ini membuat Juku Eja berhasil menjadi juara Liga 1 usai raihan poin mereka di posisi pertama tak mungkin dikejar Persib.

Jalannya pertandingan Persija vs Persib

Laga berlangsung dengan tensi tinggi. Persija dan Persib saling berupaya menebar ancaman untuk memecah kebuntuan.

Striker Persija, Aji Kusuma, mendapatkan peluang usai menerima operan terobosan di dalam kotak penalti Persib pada menit ke-17.

Aji Kusuma lalu melepaskan tembakan. Akan tetapi, masih lemah dan mengenai kaki pemain Persib sehingga nihil hasil.

Setelah itu, Persija tampak tampil mendominasi. Skuad Macan Kemayoran beberapa kali berhasil menerobos masuk ke area berbahaya Persib.

Pada menit ke-36, Witan Sulaeman melakukan penetrasi dari sisi kanan. Ia lantas mengirim umpan silang kepada Riko Simanjuntak.

Baca juga: Daftar Susunan Pemain Persija Vs Persib, Riko-Witan Andalan Macan Kemayoran

Riko melihat Aji Kusuma berdiri bebas. Ia lantas mengirimkan umpan panjang kepada pemain berumur 24 tahun itu.

Aji Kusuma lantas melepaskan sebuah tandukan yang masih bisa dihalau penjaga gawang Reky Rahayu.

Jelang laga babak pertama berakhir, Riko Simanjuntak mencuri bola operan dari pemain Persib. Ia lalu berlari menuju kotak penalti Persib Bandung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com