Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Inggris Vs Ukraina 2-0: Saka Buktikan Peran, Three Lions Menang

Kompas.com - 27/03/2023, 01:04 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber OptaJoe

KOMPAS.com - Bukayo Saka bersinar dalam kemenangan yang diraih timnas Inggris pada laga lanjutan Grup C Kualifikasi Euro 2024 kontra Ukraina.

Laga Inggris vs Ukraina dalam lanjutan Kualifikasi Euro 2024 berlangsung di Stadion Wembley, London, pada Minggu (26/3/2023) malam WIB.

Inggris selaku tim tuan rumah berhasil memenangi laga tersebut dengan skor 2-0. Bukayo Saka yang tampil sebagai starter, terlibat langsung dalam kedua gol tersebut.

Dalam proses gol pertama, Bukayo Saka terlibat dengan memberikan assist kepada sang pencetak gol, Harry Kane (37').

Baca juga: Jadwal Kualifikasi Euro 2024: Inggris Vs Ukraina, Luksemburg Vs Portugal

Setelah itu, Saka menjadi aktor utama dalam proses gol kedua yang lahir pada menit ke-40.

Dia mencetak gol lewat sepakan melengkung yang tak mampu dihalau kiper Ukraina, Anatoliy Trubin.

Saka sekaligus membuktikan peran krusialnya lewat sumbangan satu gol dan satu assist tersebut.

Berdasarkan data Opta, Saka sudah terlibat langsung dalam 23 gol setelah menjalani 34 pertandingan bersama Arsenal dan timnas Inggris.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Euro 2024: Awal Sempurna Spanyol, Peringkat 3 Piala Dunia 2022 Tertahan

Khusus di timnas Inggris, dia telah membukukan delapan gol pada usia 21 tahun dan 202 hari.

Hanya ada empat pemain yang mencetak gol lebih banyak untuk timnas Inggris pada usia tersebut, yakni Dixie Dean (16), Jimmy Greaves (16), Wayne Rooney (12), dan Michael Owen (10).

Berkat kemenangan atas Ukraina, Inggris bertahan di puncak klasemen Grup C Kualifikasi Euro 2024.

Baca juga: Bukayo Saka Mulai Beraksi

Tim berjulukan The Three Lions itu memimpin klasemen Grup C Kualifikasi Euro 2024 dengan koleksi enam poin dari dua laga.

Mereka unggul tiga angka atas Makedonia Utara yang memebayangi di peringkat kedua.

Sementara itu, Ukraina yang baru memainkan satu laga, tertahan di dasar klasemen dengan catatan nirpoin.

INGGRIS vs UKRAINA 2-0 (Harry Kane 37', Bukayo Saka 40')

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com