Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia U20, Negara Tersukses dan Legasi Messi

Kompas.com - 10/03/2023, 21:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Piala Dunia U20 merupakan turnamen antarnegara yang rutin melahirkan pesepak bola masa depan.

Nama-nama seperti Erling Haaland, Paul Pogba, hingga Lionel Messi, pernah tampil dan bersinar dalam ajang dua tahunan tersebut.

Terdekat, ajang Piala Dunia U20 akan kembali digelar di Indonesia pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023.

Sebanyak 24 negara dari enam konfederasi berbeda akan bersaing pada turnamen yang lahir sejak 1977 itu.

Sejak kali pertama digelar pada 1977, Piala Dunia U20 telah melahirkan sejumlah negara juara.

Baca juga: Daftar Negara Peserta Piala Dunia U20 2023, Tersisa 4 Tiket dari Asia

Sejauh ini, sudah ada 11 negara yang pernah menjuarai Piala Dunia U20, yakni Argentina, Brasil, Portugal, Serbia, Ghana, Spanyol, Rusia, Jerman, Inggris, Perancis, dan Ukraina.

Di antara 11 negara tersebut, terdapat satu negara yang memiliki jumlah gelar juara terbanyak dalam sejarah Piala Dunia U20.

Adapun negara yang dimaksud adalah Argentina. 

Argentina masih menjadi negara tersukses dalam ajang Piala Dunia U20 dengan total enam gelar juara.

Mereka merengkuh gelar juara pada Piala Dunia U20 edisi 1979, 1995, 1997, 2001, 2005, dan 2007.

Baca juga: Piala Dunia U20 2023, Pemerintah Indonesia Jamin Keamanan Semua Tim Peserta

Legasi Messi

Lionel Messi menjadi salah satu pemain yang meninggalkan legasi dalam sejarah kesuksesan Argentina di Piala Dunia U20.

Dia terlibat langsung ketika Argentina berhasil menjuarai Piala Dunia U20 2005 di Belanda.

Legasi Messi dalam perjalanan Argentina di Piala Dunia U20 2005 terlihat jelas. Sebab, dia memiliki kontribusi besar hingga merengkuh gelar Top Scorer dan Pemain Terbaik dalam satu kompetisi.

Kala itu, Messi menjadi pemain ketiga yang mampu merengkuh gelar Top Scorer dan Pemain Terbaik dalam satu edisi Piala Dunia U20.

Dia mengikuti jejak Geovani dari Brasil dan rekan senegaranya, Javier Saviola.

Baca juga: Alasan FIFA Audit Ulang Stadion-stadion untuk Piala Dunia U20 2023

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com