Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Wales Vs Inggris di Piala Dunia 2022: The Three Lions Rotasi, Foden Starter

Kompas.com - 29/11/2022, 11:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, kemungkinan akan sedikit melakukan rotasi pada laga pamungkas Grup B Piala Dunia 2022 kontra Wales.

Pertandingan Wales vs Inggris akan dihelat di Ahmed bin Ali Stadium, Kota Ar-Rayyan, Qatar, pada Rabu (30/11/2022) dini har WIB.

Prediksi skor, line up, dan link live streaming Wales vs Inggris tersedia di akhir artikel.

Sebelumnya, Southgate menurunkan starting eleven yang sama ketika timnas Inggris menghadapi Iran (6-2) dan Amerika Serikat (0-0).

Southgate diprediksi akan mengubah komposisi pemainnya pada laga kontra Wales, tetapi tetap menggunakan formasi 4-2-3-1.

Baca juga: Jadwal Piala Dunia 2022 Hari Ini: Belanda-Inggris Memburu 16 Besar, Laga Panas Iran Vs AS

Prediksi itu tercermin dari pernyataan Southgate pada konferensi pers menjelang laga Wales vs Inggris.

Southgate menyebut kata freshness atau kesegaran (dalam hal stamina) ketika mendapatkan pertanyaan soal komposisi pemain timnas Inggris.

"Kami ingin menang. Kami harus menyeimbangkan kesegaran dan stabilitas tim. Kami akan memilih tim yang kami percaya mampu memenangi laga. Itu prioritas kami," ujar Southgate dikutip dari Sky Sports.

Kompas.com memprediksi Southgate akan memberi kesempatan Phil Foden dan Jordan Henderson tampil sebagai starter.

Jordan Henderson berpeluang tampil sejak awal karena dirinya mendampingi Southgate dalam konferensi pers menjelang laga.

Baca juga: 3 Skenario Timnas Inggris Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2022

Gelandang milik Liverpool itu juga tampil apik ketika masuk sebagai pemain penggannti pada laga Inggris vs Amerika Serikat.

Jika diturunkan, Henderson kemungkinan akan menggantikan Jude Bellingham dan berduet dengan Declan Rice di lini tengah.

Adapun nama Phil Foden kerap disebut banyak pandit Inggris setelah pasukan Southgate ditahan imbang 0-0 oleh Amerika Serikat.

Banyak pundit menilai Southgate telah melakukan kesalahan karena terus menyimpan Phil Foden ketika serangan timnas Inggris buntu.

Phil Foden kemungkinan besar akan mendapatkan kesempatan tampil sejak awal pertandingan Wales vs Inggris.

Baca juga: Piala Dunia 2022, Tembok Raksasa Inggris Bernama Harry Maguire

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com