Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Uji Coba Persib: Menang 4-0, Ujian Tanpa Bintang Asing

Kompas.com - 09/07/2022, 16:00 WIB
Adil Nursalam,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Menjelang kick off Liga 1 2022-2023, Persib Bandung melakukan latih tanding dengan tim Persib U20, Sabtu (9/7/2022) di Stadion Persib, Sidolig, Jl. Ahmad Yani Bandung. 

Persib menang telak 4-0 atas tim U20. Setelah bermain 0-0 di paruh pertama, gol baru lahir pada babak kedua.

Gol kemenangan Persib diciptakan berturut-turut oleh Febri Hariyadi, Erwin Ramdani, Arsan Makarin (pen.), dan Marc Klok.

Walaupun menang telak, Robert Rene Alberts, pelatih Persib tidak melihat skor akhir.

Pertandingan tersebut disebut sebagai bagian dari persiapan tim, andai harus tampil di periode awal Liga 1 tanpa beberapa pemain asing.

"Ini bukan untuk mencari hasil akhir tapi untuk melihat siapa yang mengisi posisi ketika belum bisa menurunkan David (da Silva), Ciro (Alves), Nick (Kuipers), Teja (Paku Alam), dan Victor Igbonefo."

"Karena kami juga pekan ini sudah melakukan sesi yang berat, maka kami memilih untuk menutupnya dengan pertandingan," papar Robert.

Baca juga: Persib Pasang Skenario Tanpa Trio Asing di Game Internal

Seperti diketahui, Ciro Alves bermasalah dengan cedera patah tulang bahu. Teja Paku Alam dan Victor Igbonefo juga dipastikan absen panjang lantaran karena cedera patah tulang.

Sedangkan Nick Kuipers dan David da Silva belum sepenuhnya fit usai dihantam demam dan cedera yang dialami selama berlangsungnya Piala Presiden 2022 kemarin.

Bagi Robert, Persib U20 adalah tim yang cukup bagus. Sembari beruji coba, ia juga memantau apakah ada pemain-pemain muda yang nantinya bisa diorbitkan ke tim senior.

"Persib U20 juga merupakan lawan yang bagus. Mereka punya pemain yang bagus dan kami juga memantau pemain-pemain di sana," ujar Robert.

Usai laga, Robert turut mengungkap kekurangan timnya. Tampil tanpa David da Silva dan Ciro Alves menjadi kelemahan terbesar Maung Bandung sejauh ini.

Ketika bertanding melawan tim U20, Persib memang mengontrol permainan, namun daya gedor dan penyelesaian akhir mereka dirasa masih kurang. 

Baca juga: Keluh Kesah Pelatih Persib Perihal Jadwal Bermain Malam Maung Bandung

Penyerang muda 18 tahun, Ridwan Ansori, disebut masih butuh waktu untuk berkembang.

Robert tampak belum bisa mengandalkannya menjadi penyerang tunggal di depan.   

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com