Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Grup A Piala AFF U19 2022 Usai Laga Indonesia Vs Vietnam

Kompas.com - 02/07/2022, 22:58 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Untuk sementara, Indonesia menempati peringkat keempat klasemen Piala AFF U19 2022 usa ditahan imbang Vietnam pada laga perdana Grup A.

Timnas U19 Indonesia baru saja mengakhiri laga perdana Grup A Piala AFF U19 2022 melawan Vietnam di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) malam WIB.

Tampil di hadapan pendukung sendiri, timnas U19 Indonesia hanya sanggup bermain imbang tanpa gol alias 0-0 kontra Vietnam.

Garuda Nusantara sebetulnya memiliki beberapa peluang terbuka, terutama pada babak kedua. Salah satunya lewat tendangan jarak jauh Marselino Ferdinan.

Baca juga: Hasil Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Marselino Hajar Tiang, 1 Gol Dianulir, Skor Imbang 0-0

Gelandang Persebaya Surabaya itu menyepak bola dari luar kotak penalti pada menit ke-57. Namun, bola kiriman Marselino hanya membentur tiang gawang.

Kemudian, dua menit sebelum waktu normal berakhir, timnas U19 Indonesia sempat mencetak gol lewat Rabbani Tasnim Siddiq.

Rabbani Tasnim Siddiq mengoyak jala Vietnam usai memanfaatkan umpan Razzaa Fachrezi.

Akan tetapi, gol Rabbani tidak disahkan wasit karena Razzaa lebih dulu melakukan pelanggaran sebelum melepas umpan.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Gol Rabbani Dianulir

Hasil Piala AFF U19 ini menempatkan Indonesia di peringkat keempat klasemen Grup A dengan satu poin dari satu laga.

Poin pasukan Shin Tae-yong sama dengan Vietnam yang menduduki posisi ketiga setelah hasil imbang ini.

Adapun posisi puncak klasemen Grup A Piala AFF U19 2022 saat ini ditempati oleh Myanmar (3 poin), yang berpesta gol pada matchday pertama.

Timnas U19 Myanmar tanpa ampun menghajar Brunei Darussalam tujuh gol tanpa balas di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Baca juga: Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Shin Tae-yong Lakukan 5 Pergantian Pemain

Di bawah Myanmar, ada Thailand yang juga sudah mengantongi tiga poin berkat hasil positif pada laga perdana.

Skuad Gajah Perang menang tipis 1-0 atas Filipina di Stadion Patriot Candrabhaga.

Adapun dua posisi terbawah klasemen Grup A Piala AFF U19 2022 ditempati Filipina dan Brunei Darussalam, yang sama-sama belum memiliki poin.

Hasil Piala AFF U19 2022, Sabtu (2/7/2022):

  • Myanmar 7-0 Brunei Darussalam (Moe Swe 27', Zaw Win Thien 29', La Min Htwe 38', Chit Aye 68', Ar Kar Kyaw 78', Thien Zaw Thiha 85')
  • Thailand 1-0 Filipina (Winai Aimoat 11')
  • Indonesia 0-0 Vietnam

Klasemen Grup A Piala AFF U19 2022

Peringkat Tim Main Menang Seri Kalah Selisih Gol Poin
1 Myanmar 1 1 0 0 7-0 3
2 Thailand 1 1 0 0 1-0 3
3 Vietnam 1 0 1 0 0-0 1
4 Indonesia 1 0 1 0 0-0 1
5 Filipina 1 0 0 1 0-1 0
6 Brunei Darussalam 1 0 0 1 0-7 0
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com