Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Persikabo Vs Persik Kediri, Kickoff 16.00 WIB

Kompas.com - 12/06/2022, 15:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persikabo 1973 dan Persik Kediri dijadwalkan bertanding pada laga kedua Grup D turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Laga Persikabo vs Persik Kediri itu akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, dan bisa disaksikan melalui live streaming Piala Presiden 2022 pada Minggu (12/6/2022) mulai pukul 16.00 WIB.

Adapun link live streaming Piala Presiden 2022 yang memuat laga Persikabo vs Persik Kediri tersaji di akhir artikel ini.

Duel antara Persikabo 1973 dan Persik Kediri menjadi pertandingan kedua yang tersaji di Grup D Piala Presiden 2022.

Baca juga: Jadwal Piala Presiden 2022: Persib Vs Bali United Buka Grup Neraka

Sebelumnya, persaingan di Grup D Piala Presiden 2022 telah dibuka oleh laga Arema FC vs PSM Makassar pada Sabtu (11/6/2022) malam WIB.

Laga pembuka Grup D Piala Presiden 2022 itu berhasil dimenangi oleh PSM Makassar.

PSM Makassar mampu mengalahkan tuan rumah grup, Arema FC, dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Wiljan Pluim yang lahir ketika laga baru berjalan satu menit.

Berkat kemenangan itu, PSM Makassar untuk sementara berhak menempati posisi teratas di papan klasemen Grup D Piala Presiden 2022.

Baca juga: Persikabo Vs Persik, Menanti Tuah Djanur di Piala Presiden 2022

Persikabo 1973 dan Persik Kediri akan menempel atau menyalip PSM Makassar jika mampu memenangi laga nanti.

Apabila mengacu pada posisi kedua tim di klasemen akhir Liga 1 2021-2022, laga Persikabo vs Persik diprediksi akan berjalan sengit.

Pasalnya, pada Liga 1 2021-2022, kedua tim hanya terpaut satu peringkat. Persikabo finis di peringkat ke-10, sedangkan Persik Kediri menduduki posisi ke-11.

Selisih poin antara Persikabo dan Persik Kediri juga hanya berjarah satu poin.

Persikabo mengantongi 40 poin, sedangkan Persik Kediri menyelesaikan musim dengan raihan 39 angka.

Baca juga: Piala Presiden Persikabo Vs Persik, Pendekatan Sama Rata Javier Roca

Selain itu, kedua tim juga cenderung belum mengetahui kekuatan lawang masing-masing tim di Grup D.

Terlebih, skuad yang dimiliki masing-masing klub telah berubah setelah kompetisi musim lalu berakhir.

Pelatih Persik, Javier Roca, pun menilai persaingan di Grup D Piala Presiden 2022 cenderung merata.

"Persaingan itu sesuai dengan tingkat kematangan tim. Jadi, sebenarnya persaingan di dalam grup itu rata," kata Javier Roca.

Link Live Streaming Persikabo vs Persik Kediri

Laga Persikabo vs Persik Kediri bisa disaksikan melalui layanan live streaming Piala Presiden 2022 di Vidio.com.

Berikut link live streaming Persikabo vs Persik Kediri >>> LINK.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Phil Foden Terpilih Jadi Pemain Terbaik Premier League 2023-2024

Liga Inggris
Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Tiga Fakta Persib Bandung Vs Bali United: Rekor Bagus Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Serbet Kontrak Pertama Lionel Messi di Barcelona Terjual Rp 15,4 Miliar

Liga Spanyol
Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Detail Kontrak Thaigo Motta Bersama Juventus

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com