Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Man City Vs Liverpool, Alasan Klopp Sempat Cadangkan Mo Salah

Kompas.com - 16/04/2022, 19:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool Juergen Klopp mengungkapkan alasannya mencadangkan Mohamed Salah saat melawan Benfica di Liga Champions beberapa hari lalu. 

Klopp menilai Salah butuh istirahat setelah menjalani beberapa laga intens pada awal tahun ini, baik bersama Liverpool maupun timnas Mesir. 

Hal itu diungkapkan Juergen Klopp menjelang duel Man City vs Liverpool pada semifinal Piala FA, Kamis (14/4/2022). 

"Dia bermain melawan City (di Liga Inggris), tetapi kami masih ada 12 pertandingan, semoga saja. Jadi itulah mengapa kami melakukan perubahan," ujar Klopp dilansir dari situs resmi Liverpool. 

Baca juga: Piala FA Man City Vs Liverpool: Wembley Spesial buat The Reds

"Salah bermain pada bulan Januari dan Februari. Bahkan, dia tampil enam kali selama 120 menit. Dia hanya seorang manusia itu sebabnya akan ada saatnya dia tidak bermain. Dia sangat benci dicadangkan, itu jelas," kata pelatih asal Jerman ini. 

"Saya hanya berharap para pemain dapat bermain di level tertinggi mereka sesering mungkin karena mereka adalah atlet terlatih yang tidak membutuhkan waktu lama untuk pemulihan," ujar dia. 

"Namun, tidak ada waktu untuk pemulihan juga tidak bagus. Itu sebabnya saya membuat keputusan tersebut," tutur Juergen Klopp. 

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Man City Vs Liverpool di Semifinal Piala FA

Mohamed Salah merupakan pencetak gol terbanyak Liverpool musim ini dengan torehan 28 gol di semua kompetisi.

Sebanyak 20 di antaranya ia bukukan di Premier League yang membuatnya kini memuncaki daftar top skor kompetisi kasta tertinggi Liga Inggris tersebut. 

Namun, pemain asal Mesir itu puasa gol dalam lima laga terakhir di semua kompetisi. Terakhir kali ia mencetak gol untuk Liverpool saat melawan Brighton pada 12 Maret 2022. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com