Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Babak Pertama Clermont Vs PSG: Messi Dwi Assist, Les Parisiens Unggul 2-1

Kompas.com - 10/04/2022, 02:57 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Paris Saint-Germain unggul 2-1 atas Clermont pada babak pertama laga pekan ke-31 Ligue 1 atau Liga Perancis 2021-2022.

Bertanding di Stade Gabriel Montpied, Minggu (10/4/2022) dini hari WIB, PSG unggul berkat kontribusi trio Lionel Messi, Neymar, Kylian Mbappe.

Messi menjadi kreator gol Les Parisiens dengan mencetak dua assist pada babak pertama.

Berawal dari skema serangan open play yang dilancarkan dari sisi kiri, Les Parisiens menekan melalu Kylian Mbappe dan sempat dipersulit bek-bek lawan.

Baca juga: Link Live Streaming Clermont Vs PSG, Kick-off 02.00 WIB

Bola lalu berputar di depan kotak penalti tuan rumah, lalu Marco Verratti mengirimkan umpan kepada Messi yang bergerak di sisi kiri.

Tak berlama-lama, Messi langsung mengirimkan umpan kunci yang menerobos kotak penalti lawan dan mengarah ke Neymar.

Peluang tersebut kemudian dituntaskan dengan sepakan kaki kiri Neymar dan membuat PSG unggul cepat 1-0 pada menit keenam.

Baca juga: Link Live Streaming Clermont Vs PSG, Kick-off 02.00 WIB

Assist kedua dikirimkan Messi pada menit ke-19. Menerima umpan dari sisi kiri, La Pulga melakukan dua sentuhan dan kemudian mengirimkan chip ball ke Kylian Mbappe.

Si kulit bundar dapat dimaksimalkan menjadi gol oleh Mbappe dengan tembakan cungkil. PSG menggandakan keunggulan 2-0.

Les Parisiens terus mendominasi laga sepanjang babak pertama, tetapi tak banyak membuat ancaman lagi.

Di sisi lain, Clermont dapat mencuri peluang menjelang akhir babak pertama dan mencetak gol Jodel Dossou pada menit ke-42.

Babak pertama laga antara Clermont dan PSG berakhir 1-2.

CLERMONT vs PSG 1-2 (Dossou 42'/Neymar 6', Mbappe 19')

CLERMONT (4-2-3-1): 1-Desmas; 20-Zedadka, 36-Seidu, 5-Billong, 55-Mendy; 7-Magninin, 25-Gastien; 24-Dossou, 8-Berthomier, 6-Khaoui; 27-Bayo

Cadangan: 9-Kyei, 10-Da Cunha, 11-Allevinah, 17-Albert, 21-Ogier, 22-Oriol, 23-Phojo, 29-Jaby, 40-Djoco

Pelatih: Emmanuel Gas

PSG (4-3-3): 50-Donnarumma; 2-Hakimi, 4-Ramos, 3-Kimpembe, 25-Mendes; 15-Pereira, 27-Gueye, 6-Verratti; 30-Messi, 7-Mbappe, 10-Neymar

Cadangan: 9-Icardi, 14-Berna5, 17-Dagba, 18-Wijnaldum, 24-Kehrer, 28-Edimbe, 31-Bitshiabu, 38-Michut, 60-Letellier

Pelatih: Mauricio Pochettino

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com