Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

VAR, Penalti, Allegri Buang Mantel: 5 Menit Gila di Derby d'Italia Juventus Vs Inter

Kompas.com - 04/04/2022, 06:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Derby d’Italia antara Juventus vs Inter Milan memuat momen berdurasi 5 menit yang memunculkan kontroversi dan kegilaan.

Laga Juventus vs Inter Milan bertajuk Derby d’Italia pada pekan ke-31 Liga Italia 2021-2022 berjalan dengan tensi tinggi.

Inter Milan menjadi pemenang berkat gol penalti Hakan Calhanoglu (45+5’) yang diiringi beragam kontroversi.

Gol Calhanoglu via titik putih muncul pada menit kelima waktu tambahan babak pertama.

Durasi permainan di babak pertama menjadi panjang seiring kontroversi yang terjadi beberapa saat jelang jeda.

Baca juga: Hasil Juventus Vs Inter Milan: Kontroversi Penalti Warnai Kemenangan Nerazzurri 1-0

Semua berawal dari keputusan wasit Massimiliano Irrati memberikan penalti kepada Inter selepas Alvaro Morata kedapatan mengganjal Denzel Dumfries.

Sang pengadil terlebih dahulu berkonsultasi dengan VAR (Video Assistant Referee) untuk memastikan lahirnya penalti buat Inter Milan.

Hakan Calhanoglu yang maju sebagai eksekutor Inter mendapati tembakannya bisa dihentikan oleh kiper Juventus, Wojciech Szczesny.

Bola muntah itu pada akhirnya bersarang ke gawang Szczesny menyusul pergulatan yang terjadi di depan kotak penalti Juventus.

Namun, wasit kemudian menghentikan laga lantaran melihat ada potensi pelanggaran dari personel Inter.

Baca juga: Putus Tren Buruk, Inter Milan Menang Lagi di Markas Juventus Setelah 10 Tahun

Kontan personel I Nerazzurri (Si Hitam-Biru), julukan Inter, naik pitam dan memprotes Irrati.

Irrati kemudian meninjau ulang kejadian dengan bantuan VAR. Hasilnya, Inter justru mendapatkan kesempatan mengulang penalti mereka.

Tayangan ulang mendapati bek Juventus, Matthijs de Ligt sudah memasuki area kotak penalti sebelum Calhanoglu melakukan kontak dengan bola.

Calhanoglu sukses menyelesaikan tugasnya sebagai algojo pada kesempatan kedua, kendati dirinya tak mengubah arah tembakan.

Inter Milan pun menutup babak pertama dengan keunggulan 1-0, keuntungan yang lantas bisa diubah menjadi kemenangan oleh pasukan arahan Simone Inzaghi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com