Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Javier Roca Petik Pelajaran Penting Setelah Persik Ditaklukkan Persebaya

Kompas.com - 11/03/2022, 14:40 WIB
Suci Rahayu,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persik Kediri tumbang di tangan Persebaya Surabaya pada pekan ke-30 Liga 1 2021-2022, Kamis (10/3/2022).

Hasil ini menghentikan tren positif Persik Kediri dalam beberapa laga terakhir, termasuk tren positif dalam Derbi Jatim.

Sebelumnya, Persik terbilang superior saat bertemu tim Jawa Timur. Mereka tak terkalahkan sepanjang putaran kedua musim ini.

Menanggapi kekalahan, Pelatih Persik Javier Roca mengaku memetik banyak pelajaran berharga. Dia jadi mengetahui kelemahan tim yang harus segera diperbaiki.

Baca juga: Hasil Persebaya Vs Persik: Ernando Ari Bikin Penyelamatan Krusial, Bajul Ijo Menang 1-0

Dia pun berbicara bagaimana menjadi seorang pemenang setelah menghadapi situasi yang sulit.

Javier Roca mengapresiasi kerja keras para pemain yang telah menunjukkan penampilan maksimal saat menghadapi Persebaya.

“Permainan sepak bola harus kita terima. Kita selalu berusaha bermain baik memang bisa menang bisa kalah. Kita harus tetap kerja keras, kita masih belajar gimana caranya menjadi seorang pemenang dengan tampil maksimal,” ujar pelatih berusia 44 tahun.

Pemain Persik Kediri Fahmi Al Ayyubi dijaga ketat pemain Persebaya Surabaya saat pertandingan pekan 30 Liga 1 2021-2022 yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Kamis (10/3/2022) sore.KOMPAS.com/Suci Rahayu Pemain Persik Kediri Fahmi Al Ayyubi dijaga ketat pemain Persebaya Surabaya saat pertandingan pekan 30 Liga 1 2021-2022 yang berakhir dengan skor 1-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Kamis (10/3/2022) sore.

Javier Roca menilai lini serang Persik masih menjadi problem yang harus dibenahi.

Terbukti saat melawan Persebaya dari beberapa peluang yang tercipta gagal menjadi gol karena lini serang Persik kurang tenang.

“Para pemain punya peluang untuk cetak gol dan hari ini (kemarin), sejumlah peluang tiga sampai empat peluang di depan gawang. Finishing masih kurang tapi kami tetap kerja keras. Semua kami perbaiki termasuk finishing,” ungkapnya.

Javier Roca menyebut secara permainan sebenarnya Persik bisa mengimbangi agresivitas permainan Persebaya.

Baca juga: Asa Jadi Raksasa, Persik Resmikan Gading Marten sebagai Presiden

Kedua tim memperagakan penampilan yang sama-sama terbuka hanya saja hasil memang belum berpihak.

Menatap empat pertandingan tersisa musim ini, dia memastikan tim akan fight menyapu bersih untuk bisa finish di papan tengah klasemen Liga 1 2021-2022.

Sebab, jarak poin yang dimiliki tim dari peringkat 6 hingga 10 tidak terpaut jauh. Javier Roca meminta para pemain Persik lebih berkonsentrasi untuk memenangkan pertandingan berikutnya.

“Kami tetap fokus ke pertandingan selanjutnya, tentu kami harus evaluasi dan apresiasi kerja keras para pemain,” pungkas pelatih asal Chile.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com