Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Vs Wolves: Kalah 3 Kali Beruntun, Conte Bicara Mentalitas

Kompas.com - 14/02/2022, 08:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BBC,Opta Joe

KOMPAS.com - Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte, berbicara soal mentalitas setelah timnya menelan tiga kekalahan beruntun pada Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022.

Terbaru, Tottenham Hotspur menelan kekalahan ketika menjamu Wolverhampton Wanderers (Wolves) pada pekan ke-25 Liga Inggris, Minggu (13/2/2022) malam WIB.

Tottenham Hotspur selaku tim tuan rumah takluk 0-2 pada laga tersebut.

Mereka menelan kekalahan akibat sepasang gol yang dibukukan oleh Raul Jimenez (6') dan Leander Dendoncker (18').

Sebelumnya, Tottenham Hotspur lebih dulu menelan kekalahan dari Chelsea (0-2) dan Southampton (2-3).

Ini adalah kali kedua mereka menderita tiga kekalahan beruntun pada Premier League musim 2021-2022.

Baca juga: Hasil Tottenham Vs Wolves: Tak Berkutik di Markas Sendiri, Spurs Kalah 0-2

Situasi tersebut membuat sang pelatih, Antonio Conte, tampak geram.

Pelatih asal Italia itu secara terang-terangan berbicara soal mentalitas yang dimiliki para pemain Tottenham Hotspur.

"Masalahnya, Anda tidak bisa membeli mentalitas pemenang," kata Antonio Conte seusai laga kontra Wolves, dikutip dari BBC.

"Ada pemain yang lebih terbuka dan mereka bisa memahami prosesnya dengan cepat, sedangkan pemain lain membutuhkan lebih banyak waktu untuk memahami hal ini," ujar Conte.

Baca juga: Tottenham Kalah, Conte di Rentetan Terburuk sejak Masih Latih Atalanta

Menurut Conte, mentalitas pemenang memiliki hubungan yang erat dengan daya juang dan keberanian dalam memenangi setiap duel di lapangan.

Conte merasa para pemain Tottenham masih perlu melalui perjalanan panjang untuk memiliki hal tersebut.

"Mentalitas pemenang, menurut saya, berarti ketika bermain, Anda memiliki pikiran, 'Saya siap membunuh untuk tetap hidup'. Itu menjadi perbedaan dalam setiap duel dan set-piece," ucap Conte.

"Ada jalan yang panjang di depan kami. Penting bagi kami untuk tidak takut menghadapi jalan ini," tutur Conte menegaskan.

Baca juga: Antonio Conte: Harry Kane Sangat Penting bagi Tottenham

Rodrigo Bentancur (Tottenham Hotspur) dihadang oleh Daniel Podence dan Rayan Ait-Nouri dari Wolves pada laga pekan ke-25 Liga Inggris yang dihelat di Spurs Stadium, pada 13 Februari 2022 di London, Inggris.SHAUN BOTTERILL Rodrigo Bentancur (Tottenham Hotspur) dihadang oleh Daniel Podence dan Rayan Ait-Nouri dari Wolves pada laga pekan ke-25 Liga Inggris yang dihelat di Spurs Stadium, pada 13 Februari 2022 di London, Inggris.

Kekalahan tiga kali beruntun juga membuat Conte merasa pesimistis. Dia tak yakin Tottenham bisa finis di empat besar klasemen Liga Inggris dan mengamankan zona Liga Champions.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com