Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liga 1 Diterpa Badai Covid-19, PT LIB Kirim Peringatan ke Semua Tim

Kompas.com - 30/01/2022, 14:30 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga 1 mengirim peringatan kepada semua klub peserta kompetisi setelah ditemukan banyak kasus positif Covid-19 dalam dua pekan terakhir.

Hingga hari ini, Minggu (30/1/2022), tercatat ada lima tim Liga 1 yang sudah pernah mengumumkan temuan kasus positif Covid-19 pemain.

Tim Liga 1 pertama yang diterpa badai Covid-19 adalah Arema FC.

Hal tersebut terkuak bukan dari manajemen tim Arema FC melainkan melalui keterangan Gubernur Bali, I Wayan Koster, pada Kamis (20/1/2022) malam WIB.

Baca juga: 3 Pemain Persebaya Positif Covid-19, Aji Santoso Turunkan Skuad Darurat dan Kalahkan PSS

Menurut I Wayan Koster, lima pemain Arema FC terkonfirmasi positif Covid-19.

Identitas dari lima pemain Arema FC yang sempat terpapar virus corona masih belum dibuka kepada umum hingga saat ini.

Terkini, tiga tim Liga 1 lainnya, yakni Persib Bandung, PSM Makassar, dan Persebaya Surabaya, juga mengumumkan kasus positif Covid-19 pemain pada Sabtu (29/1/2022).

Dari tiga tim tersebut, PSM Makassar menjadi satu-satu tim yang mengumumkan identitas pemain yang terinfeksi virus corona.

Pemain PSM yang dikonfirmasi positif Covid-19 adalah bek tengah asal Inggris, Adam Mitter.

Di sisi lain, Persib Bandung dan Persebaya Surabaya hanya mengumumkan jumlah pemainnya yang positif Covid-19.

Baca juga: Kunci Persib Raih Kemenangan atas Persikabo di Tengah Badai Covid-19

Persib Bandung menyatakan sembilan pemainnya positif Covid-19. Di lain sisi, Persebaya menyebut tiga pemainnya positif Covid-19.

Beberapa jam setelah mengumumkan banyak pemain positif Covid-19, Persib dan Persebaya tetap bermain untuk melakoni pertandingan pekan ke-21 Liga 1.

Persebaya sukses menumbangkan PSS Sleman sementara Persib Bandung berhasil mengalahkan Persikabo 1973 dengan skor identik, 1-0.

Adapun satu tim Liga 1 lainnya yang juga menemukan kasus positif Covid-19 adalah Persija Jakarta.

Hal itu disampaikan langsung oleh caretaker Persija Jakarta, Sudirman, tengah pekan lalu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com