Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ambisi Witan Sulaeman di FK Senica: Cetak Gol, Buat Assist, dan Menang!

Kompas.com - 21/01/2022, 21:06 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bintang timnas Indonesia, Witan Sulaeman, menyampaikan ambisi di klub barunya, FK Senica.

Witan Sulaeman resmi dipinjam kubu Liga Slovakia itu dari Lechia Gdansk (Polandia) selama enam bulan ke depan.

FK Senica menjadi klub ketiga Witan Sulaeman di Eropa. Selain FK Senica dan Lechia Gdansk, Witan pernah menjadi bagian dari FK Radnik Surdulica (Serbia).

Namun, bersama dua klub pertamanya di Eropa itu, Witan masih minim menit bermain.

Baca juga: Resmi! Witan Sulaeman Bergabung dengan FK Senica

Saat masih memperkuat FK Radnik Surdulica, winger berusia 20 tahun itu tercatat hanya tampil lima kali di Liga Serbia dengan catatan waktu 110 menit.

Kemudian, dia pindah secara bebas transfer ke Lechia Gdansk pada musim panas lalu.

Karier Witan belum menunjukkan perkembangan di Lechia Gdansk. Dia bahkan belum menorehkan menit bermain bersama kubu Liga Polandia itu.

Bergabung dengan FK Senica, Witan pun berambisi untuk mendapatkan banyak menit bermain.

Baca juga: Kata-kata Pertama Witan Sulaeman Usai Direkrut FK Senica

Tak hanya itu, pemain kelahiran Palu tersebut juga bertekad memberikan kontribusi gol dan membawa FK Senica meraih kemenangan.

"Untuk sekarang, saya hanya ingin bermain di Eropa dan mendapatkan banyak kesempatan bermain di tim ini," kata Witan dilansir kanal YouTube FK Senica.

"Saya berharap dapat membantu FK Senica, mencetak gol, dan membuat assist, lalu membawa tim memenangkan pertandingan," tuturnya menambahkan.

Transfer ke FK Senica membuat Witan Sulaeman mengikuti jejak kompatriotnya, Egy Maulana Vikri.

Baca juga: FK Senica Resmi Umumkan Perpanjangan Kontrak Egy Maulana Vikri

Sebelumnya, Egy Maulana Vikri juga direkrut FK Sencia dari Lechia Gdansk, tetapi dengan status permanen.

Sementara itu, peminjaman ke FK Senica memang memberikan kans besar bagi Witan untuk mendapatkan jam terbang yang lebih di Eropa.

Hal ini sudah dibuktikan oleh Egy yang mencatatkan lebih banyak menit bermain di FK Senica ketimbang di Lechia Gdansk.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com