Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatih Persib Dukung Kiprah Bayu Fiqri bersama Timnas Indonesia

Kompas.com - 19/01/2022, 15:40 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-Yong memanggil sebanyak 27 pemain untuk memperkuat Tim Garuda dalam FIFA Matchday.

Timnas Indonesia akan menjajal kekuatan Timor Leste dalam uji coba internasional pada 24 dan 27 Januari 2022.

Duel timnas Indonesia vs Timor Leste akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Dalam daftar 27 pemain yang dipanggil memperkuat timnas di FIFA Matchday, Persib Bandung mengirimkan satu perwakilannya. Dia adalah Bayu Mohammad Fiqri.

Baca juga: 5 Wajah Baru di Timnas Indonesia Besutan Shin Tae-yong, dari Marselino hingga Ronaldo

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengapresiasi pemanggilan Bayu ke timnas Indonesia.

Dia berharap, pemain asal Banyuwangi itu bisa memberikan kontribusi positif bagi Tim Garuda.

"Ya kami senang karena Bayu dipanggil timnas dan Bayu juga di laga ini mendapat kesempatan bermain," kata Alberts kepada wartawan, Rabu (19/1/2022).

Sebelumnya, Persib sempat mengirimkan Victor Igbonefo dan Ezra Walian sebagai perwakilan pemainnya di timnas.

Kedua pemain itu masuk dalam skuad timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Akan tetapi, pada pemanggilan kali ini, Igbonefo dan Ezra tidak disertakan dalam skuad timnas Indonesia.

Meski begitu, Alberts tidak terlalu mempersoalkan tidak dipanggilnya Ezra dan Igbonefo ke timnas Indonesia pada kesempatan kali ini.

Pelatih asal Belanda itu mendukung kiprah para pemain Persib yang bermain untuk timnas, tanpa terkecuali.

"Tentunya kami mendukung siapa saja pemain kami yang membela timnas Indonesia," tegas Alberts.

Tanda-tanda pemanggilan Bayu Fiqri ke timnas Indonesia sejatinya sudah terlihat sejak sepekan lalu, tepatnya saat Persib bersua Bali United di pekan ke-19 Liga 1 2021-2022, Kamis (13/1/2022).

Shin Tae-Yong beserta para asistennya tampak hadir menyaksikan laga Persib vs Bali United.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com