Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Borneo FC Vs Persija, Tandukan Marko Simic Bawa Macan Kemayoran Unggul

Kompas.com - 29/11/2021, 22:09 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Babak pertama laga Borneo FC vs Persija Jakarta pada pekan ke-14 Liga 1 2021-2022 telah usai.

Hasilnya, Persija untuk sementara unggul 1-0 atas Borneo FC dalam pertandingan yang digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Senin (29/11/2021) malam WIB.

Gol semata wayang Macan Kemayoran dicetak melalui tandukan Marko Simic pada menit ke-20.

Ulasan pertandingan Borneo FC vs Persija

Baca juga: Link Live Streaming Borneo FC Vs Persija, Kick-off 20.45 WIB

Persija dan Borneo FC memulai pertandingan dengan tempo lambat. Belum ada tekanan berarti yang dilakukan kedua tim.

Bola lebih sering bergulir di lapangan tengah pada menit-menit awal. Kedua tim terlihat masih meraba-raba kekuatan lawan.

Baru pada menit ke-12, ada peluang berbahaya yang tercipta. Umpan silang Marco Motta dari sisi kanan ditanduk Marko Simic yang sudah menunggu di kotak penalti.

Tandukan Simic mengarah ke gawang, tetapi masih bisa diselamatkan kiper Borneo FC Gianluca Pandeynuwu.

Tempo pertandingan sedikit meningkat setelah Marko Simic gagal memanfaatkan peluang terbuka.

Baca juga: Borneo FC Vs Persija: Kado Kemenangan untuk Ulang Tahun Ke-93 Macan

Borneo FC yang pada awal laga lebih banyak bertahan, kini mulai berani menyerang.

Pada menit ke-18, Borneo FC gantian mengancam pertahanan Persija lewat sepakan jarak jauh Wahyudi Hamisi.

Sayangnya, upaya Wahyudi Hamisi tak membuahkan hasil. Bola hasil sepakannya melambung tipis di atas gawang Persija kawalan Andritany.

Saat mulai menemukan cara menyerang, Borneo FC malah harus tertinggal lebih dulu pada menit ke-20. Gawang mereka dijebol Marko Simic.

Marko Simic mengonversi umpan sepak pojok Riko Simanjuntak menjadi gol dengan tandukan akuratnya.

Bagi Marko Simic, ini adalah gol kesembilan yang dia cetak di Liga 1 2021-2022.

Baca juga: Buntut Gol Hantu Persib ke Gawang Persija, Maung Bandung Resmi Surati PT LIB

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com