Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persib Vs Persija, Wander Luiz Serukan Revans

Kompas.com - 17/11/2021, 08:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, antusias menatap laga melawan Persija Jakarta pada pekan ke-12 Liga 1 2021-2022.

Bagi Wander Luiz ini akan menjadi momen keduanya tampil dalam duel klasik antara Persib vs Persija.

Sebelumnya, Wander Luiz juga sempat bermain dalam laga Persib vs Persija di final Piala Menpora 2021.

Dalam final yang berlangsung dalam sistem dua leg tersebut, Wander Luiz gagal mengantar Persib meraih gelar juara. 

Maung Bandung, julukan Persib, kala itu takluk dengan agregat 1-4 (0-2, 1-2) dari Persija. Wander Luiz tidak tampil maksimal. Dia sulit mencapai performa terbaiknya karena mengalami cedera lutut.

Baca juga: Lawan Persija, Persib Terancam Tanpa Dua Pemain Andalan

Wander Luiz mengakui kekalahan dari Persija di Piala Menpora memang menyakitkan.

Akan tetapi, dia optimistis Persib bisa membalas kekalahan tersebut dalam duel Liga 1 yang akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021) ini.

Apalagi, saat ini situasinya berbeda. Wander Luiz mengatakan dia berada dalam kondisi terbaik untuk pertandingan menghadapi Persija.

Dia berharap, Maung Bandung bisa revans dan mengamankan tiga poin atas Macan Kemayoran.

"Saya harap hasilnya juga berbeda karena di Piala Menpora juga saya mengalami cedera dan tidak bisa tampil dengan baik," kata Wander Luiz di Stadion Persib, Kota Bandung, Selasa (16/11/2021).

Baca juga: Persib Minim Kebobolan, Luiz Pasoss Apresiasi Kinerja Anak Asuhnya

"Untuk pertandingan ini saya jauh lebih siap, semoga hasilnya juga berbeda karena saya bisa menampilkan yang terbaik untuk meraih kemenangan dan mengamankan tiga poin," kata Wander Luiz menambahkan.

Penyerang 29 tahun itu berharap bisa memberikan kontribusi maksimal bagi Persib. Sebagai seorang penyerang, tentunya dia ingin mencetak gol ke gawang Persija.

"Yang pertama saya ingin menang, tapi tentunya saya juga sebagai striker ingin mencetak gol. Saya akan melakukan yang terbaik untuk mencetak gol sebanyak mungkin tentu saja," ujar mantan pemain Becamex Binh Duong itu menegaskan.

Ditanya mengenai persiapan, Wander Luiz menegaskan persiapan Persib sudah cukup maksimal. Masih ada dua sesi latihan terakhir yang akan dilakoni Persib di Yogyakarta sebelum menghadapi Persija.

Wander Luiz berharap, persiapan maksimal yang sudah dijalani berbuah hasil terbaik bagi Maung Bandung dalam pertandingan nanti.

"Meraih hasil sebaik mungkin, kami berlatih dengan keras dan kami merasa percaya diri. Ketika nanti kami berada di Yogyakarta kami bisa melakukan persiapan lebih matang lagi," ucap Luiz.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com