Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Line Up dan Link Live Streaming Man United Vs Everton, Kickoff 18.30 WIB

Kompas.com - 02/10/2021, 18:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United akan menjamu lawan tangguh, Everton, dalam rangkaian pekan ketujuh Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022.

Laga Man United vs Everton itu bakal berlangsung di Stadion Old Trafford dan bisa disaksikan melalui live streaming Liga Inggris pada Sabtu (2/10/2021) mulai pukul 18.30 WIB.

Adapun link live streaming Liga Inggris untuk menyaksikan laga Man United vs Everton tersaji di akhir artikel ini.

Menjelang laga, kedua tim telah merilis daftar susunan pemain atau line up.

Dalam daftar starter Man United tak ada nama Cristiano Ronaldo yang pada tiga pertandingan Liga Inggris sebelumnya selalu tampil sejak awal.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Everton Pembuka Pekan Ketujuh

Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih Man United menunjuk Edinson Cavani sebagai pengganti Ronaldo.

Cavani akan menjadi ujung tombak Man United dalam bentuk formasi 4-2-3-1 andalan Solskjaer.

Di belakang Cavani, terdapat Mason Greenwood, Anthony Martial, dan Bruno Fernandes. Mereka akan menjadi motor serangan The Red Devils, julukan Man United.

Selanjutnya, Fred dan Scott McTominay akan mengisi dua slot di depan barisan pertahanan.

Adapun empat bek yang ditunjuk Solskjaer untuk menjadi starter pada laga kontra Everton adalah Victor Lindelof, Raphael Varane, Luke Shaw, dan Aaron Wan-Bissaka.

Baca juga: Man United Vs Everton, Benitez Ancam Laga Ke-200 Ronaldo di Liga Inggris

Lalu, untuk posisi penjaga gawang, Solskjaer memberi kepercayaan kepada David de Gea yang sedang menemukan bentuk permainan terbaiknya.

Di sisi lain, Rafael Benitez selaku pelatih Everton, kehilangan banyak pemain pilar.

Dalam daftar pemain yang dibawa untuk laga kontra Man United, tak ada nama Richarlison dan penyerang timnas Inggris, Dominic Calvert-Lewin.

Richarlison dikabarkan mengalami cedera lutut, sedangkan Dominic Calvert-Lewin masih dalam proses pemulihan meski sudah kembali berlatih menjelang laga kontra Man United.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Liverpool Memimpin, Duo Manchester Bersaing Ketat

Kendati kehilangan dua sosok utama di lini depan, Everton masih bisa mengandalkan lini tengah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com