Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Line Up dan Link Live Streaming Man United Vs Everton, Kickoff 18.30 WIB

Kompas.com - 02/10/2021, 18:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester United akan menjamu lawan tangguh, Everton, dalam rangkaian pekan ketujuh Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2021-2022.

Laga Man United vs Everton itu bakal berlangsung di Stadion Old Trafford dan bisa disaksikan melalui live streaming Liga Inggris pada Sabtu (2/10/2021) mulai pukul 18.30 WIB.

Adapun link live streaming Liga Inggris untuk menyaksikan laga Man United vs Everton tersaji di akhir artikel ini.

Menjelang laga, kedua tim telah merilis daftar susunan pemain atau line up.

Dalam daftar starter Man United tak ada nama Cristiano Ronaldo yang pada tiga pertandingan Liga Inggris sebelumnya selalu tampil sejak awal.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Everton Pembuka Pekan Ketujuh

Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih Man United menunjuk Edinson Cavani sebagai pengganti Ronaldo.

Cavani akan menjadi ujung tombak Man United dalam bentuk formasi 4-2-3-1 andalan Solskjaer.

Di belakang Cavani, terdapat Mason Greenwood, Anthony Martial, dan Bruno Fernandes. Mereka akan menjadi motor serangan The Red Devils, julukan Man United.

Selanjutnya, Fred dan Scott McTominay akan mengisi dua slot di depan barisan pertahanan.

Adapun empat bek yang ditunjuk Solskjaer untuk menjadi starter pada laga kontra Everton adalah Victor Lindelof, Raphael Varane, Luke Shaw, dan Aaron Wan-Bissaka.

Baca juga: Man United Vs Everton, Benitez Ancam Laga Ke-200 Ronaldo di Liga Inggris

Lalu, untuk posisi penjaga gawang, Solskjaer memberi kepercayaan kepada David de Gea yang sedang menemukan bentuk permainan terbaiknya.

Di sisi lain, Rafael Benitez selaku pelatih Everton, kehilangan banyak pemain pilar.

Dalam daftar pemain yang dibawa untuk laga kontra Man United, tak ada nama Richarlison dan penyerang timnas Inggris, Dominic Calvert-Lewin.

Richarlison dikabarkan mengalami cedera lutut, sedangkan Dominic Calvert-Lewin masih dalam proses pemulihan meski sudah kembali berlatih menjelang laga kontra Man United.

Baca juga: Klasemen Liga Inggris: Liverpool Memimpin, Duo Manchester Bersaing Ketat

Kendati kehilangan dua sosok utama di lini depan, Everton masih bisa mengandalkan lini tengah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com