Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Line Up Reims Vs PSG: Trio Messi, Neymar, Mbappe Siap Starter

Kompas.com - 29/08/2021, 17:20 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Sejumlah media Perancis memprediksi Paris Saint-Germain (PSG) akan langsung menurunkan trio maut Messi, Neymar, Mbappe sebagai starter dalam laga pekan keempat Ligue 1 2021-2022 melawan Reims.

Duel Reims vs PSG bakal digelar di Stade Auguste-Delaune, Senin (30/8/2021) pukul 01.45 WIB.

Partai pekan keempat Liga Perancis 2021-2022 itu diperkirakan bakal menjadi momen debut Lionel Messi bersama PSG.

Setelah melahap latihan selama kurang lebih dua pekan bareng PSG, Messi dinilai sudah siap secara fisik untuk mencatat penampilan perdana di Ligue 1.

Bahkan, beberapa media Perancis, di antaranya L’Union dan Le Parisien, memprediksi nama Messi akan langsung muncul dalam susunan starter PSG kala melawan Reims.

Baca juga: Jadwal Reims Vs PSG di Ligue 1, Siap-siap Debut Lionel Messi

Menurut L’Union, Messi akan turun sejak menit awal bersama bintang lain semodel Neymar Jr, dan Kylian Mbappe.

Jika prediksi tersebut benar, Reims akan menjadi saksi kelahiran trio maut baru bernama MNM (Messi-Neymar-Mbappe).

L’Union yang merupakan media lokal Reims, memperkirakan pelatih PSG, Mauricio Pochettino, bakal menggeber skema 4-2-3-1 .

Mbappe akan berperan sebagai ujung tombak ditopang trisula Angel Di Maria, Messi, dan Neymar.

Surat kabar terbitan Paris, Le Parisien, juga memprediksi hal serupa. Mesin lini tengah PSG akan dipercayakan kepada duo Georginio Wijnaldum dan Marco Verratti.

Baca juga: Reims Vs PSG: Messi Peluang Debut, Siapa Dapat Kaus Historis La Pulga?

Sementara itu, kuartet Achraf Hakimi, Marquinhos, Presnel Kimpembe, dan Abdou Diallo bertugas membentengi kiper Keylor Navas.

Perkiraan formasi berbeda disajikan oleh L’Equipe yang menyebut PSG akan mentas dengan formasi 4-3-3.

Menurut L’Equipe, Messi tetap akan menjadi starter, namun Neymar harus mengawali laga dari bangku cadangan karena belum cukup fit.

Berdasarkan laporan surat kabar asal Paris itu, Messi akan berperan sebagai false nine, diapit oleh Di Maria dan Mbappe dalam skema tiga penyerang.

Prediksi Line Up Reims vs PSG

Versi Le Parisien

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com