Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Evaluasi Laga Pertama Liga 1, LIB Tegaskan Tak Main-Main soal Prokes

Kompas.com - 28/08/2021, 11:30 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) langsung melakukan evaluasi terkait dengan penerapan protokol kesehatan pada laga perdana Liga 1 2021-2022 antara Bali United dan Persik Kediri, Jumat (27/8/2021) malam.

Direktur Operasional PT LIB Sudjarno mengatakan bahwa pertandingan pembuka Liga 1 2021 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sesuai assessment dari sejumlah pihak.

“Jadi, kami sudah punya buku panduan terkait dengan standar protokol kesehatan yang sudah kami sampaikan kepada Satgas Covid-19," kata Sudjarno.

Baca juga: Bawa Nasib Liga 1 2021, Widodo dan Jacksen Kompak Berikan Pembuktian

"Dalam hal ini yang kemudian di-assessment, disempurnakan, dan ditambahkan terhadap hal-hal yang kekinian." 

“Nah itu, sudah dipelajari sudah diseminarkan, webinar, dan workshop standar protokol kesehatan kami,” imbuhnya.

Tiga laga awal menjadi tolok ukur bagi PSSI dan PT LIB apakah kompetisi dapat dilanjutkan hingga akhir musim.

PT LIB melakukan evaluasi penerapan protokol kesehatan sesuai dengan aturan yang dipersyaratkan oleh pemerintah.

Sebelum masuk ke area stadion, pemain, pelatih, official tim dan pihak-pihak yang terlibat dalam pertandingan, harus melakukan scan barcode aplikasi Peduli Lindungi.

Langkah tersebut melengkapi standar protokol kesehatan yang diterapkan oleh PT LIB, selain wajib melakukan tes PCR dan swab antigen. 

Baca juga: Jadwal Liga 1 2021-2022, Hari Ini Persipura Vs Persita

Sudjarno memastikan akan terus melakukan perbaikan untuk memenuhi standar protokol kesehatan yang diminta oleh pemerintah.

“Kalau ada misalnya keterlambatan-keterlambatan, hasil itu bagian yang akan kami sempurnakan. Nah standar protokol kesehatannya sudah jelas,” ujar pria berusia 60 tahun itu.

“Ini sudah penerapan dan ini akan kami lakukan terus di venue-venue selanjutnya. Tentunya sama, akan kami terapkan seperti itu, saya rasa seperti itu,” kata Sudjarno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Munculnya Talenta dari Turnamen Sepak Bola Putri MilkLife Soccer Challenge

Liga Indonesia
Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Atlet Berkuda Indonesia Nusrtdinov Zayan Raih Medali Emas di Kejuaraan Malaysia

Sports
Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Jelang Final Liga Champions Dortmund Vs Madrid, 5 Pemain Indonesia Akan Bertanding

Timnas Indonesia
Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liverpool Siap Buka Toko Resmi di Indonesia

Liga Inggris
Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Hansi Flick Jadi Pelatih Baru Barcelona, Filosofi Menyerang dan Penguasaan Bola

Liga Spanyol
Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com