Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Verona Vs Inter Milan, Gol Ke-50 Lautaro Warnai Kemenangan Nerazzurri

Kompas.com - 28/08/2021, 04:09 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Opta Paolo

KOMPAS.com - Inter Milan berhasil mencuri tiga poin kala bertamu ke markas Hellas Verona dalam rangkaian pekan kedua Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, musim 2021-2022.

Laga Hellas Verona vs Inter Milan itu berlangsung di Stadion Marcantonio Bentegodi pada Sabtu (28/8/2021) dini hari WIB.

Inter Milan selaku tim tamu mengakhiri laga tersebut dengan kemenangan 3-1 setelah sempat tertinggal satu gol pada babak pertama.

Nerazzurri, julukan Inter Milan, sempat tertinggal akibat gol Ivan Ilic ketika laga baru berjalan 15 menit.

Baca juga: Liga Italia Baru Dimulai, AC Milan Sudah Mimpi Scudetto

Lalu, mereka mampu bangkit lewat gol penyerang asal Argentina, Lautaro Martinez, pada menit ke-47.

Gol dari Lautaro Martinez kemudian memantik semangat skuad asuhan Simone Inzaghi.

Inter Milan sukses menambah sepasang gol lewat aksi pemain pengganti Joaquin Correa, masing-masing pada menit ke-83 dan ke-90+4.

Selain memantik semangat timnya untuk berbalik unggul dan meraih kemenangan, gol Lautaro Martinez juga melahirkan sejarah.

Baca juga: Lautaro Martinez Hampir Pasti Bertahan, Lini Depan Inter Milan Aman

Sejarah itu kemudian tercatat dalam riwayat karier Lautaro Martinez bersama Nerazzurri.

Sebab, Lautaro Martinez baru saja mencetak gol ke-50 untuk Inter Milan di semua kompetisi.

Opta Paolo mencatat, Lautaro Martinez mengukir gol ke-50 itu dalam 133 penampilan. Dia mencetak rata-rata satu gol per 173 menit penampilan bersama Inter Milan.

Kemenangan atas Hellas Verona membuat Inter Milan meraih poin penuh kedua pada pergelaran Liga Italia musim 2021-2022.

Mereka kini berada di puncak klasemen Liga Italia dengan koleksi enam poin dari dua laga.

Inter Milan untuk sementara unggul dua poin atas Udinese yang juga sudah memainkan dua pertandingan.

Baca juga: Resmi, Inter Milan Datangkan Joaquin Correa dari Lazio

Susunan Pemain Hellas Verona Vs Inter Milan:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com