Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Program Kerja Presiden Arema FC Menyesuaikan PPKM Darurat

Kompas.com - 19/07/2021, 20:20 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Program kerja presiden anyar Arema FC, Gilang Widya Pramana, mengalami penyesuaian terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat. 

Gilang Widya Pramana sudah memiliki serangkaian program untuk memajukan Singo Edan, julukan Arema FC.

Program pertama yang menyesuaikan adalah pembangunan training ground khusus tim.

Saat ini, presiden berjuluk Crazy Rich Malang tersebut sudah meluncurkan tim untuk melakukan survei ke tempat-tempat strategis yang menjadi training ground.

Namun, PPKM Darurat ini ikut memengaruhi mobilitas tim sehingga membutuhkan waktu yang lebih lama.

Baca juga: Kompetisi Tak Jelas, Arema FC Berdayakan Pemain Asing ke Sektor Lain

“Terus terang saat ini kami sedang mencari lokasi. Itu saya kejar karena itu yang terbaik, karena kebutuhan training ground itu kisaran 10 hektare. Jadi, memang lagi kita cari," tutur Gilang Widya Pramana.

"Insya Allah dalam waktu satu dua bulan ini dapat lokasinya langsung kita bangun," ujarnya.

Program kedua yang dipastikan mundur adalah peluncuran bus baru untuk Dendi Santoso dan kawan-kawan.

Peluncuran armada baru tim yang digadang punya fasilitas kelas satu tersebut seharusnya dilaksanakan pada bulan Juli ini.

Untuk saat ini, Gilang Widya Pramana meminta bersabar sambil memamerkan tampilan bus sudah siap diperkenalkan di akun Instagram pribadinya.

Baca juga: Alasan Pelatih Banyak Boyong Pemain Liga Portugal ke Arema FC

"Mungkin setelah PPKM akan kita kenalkan, mungkin sekalian dengan launching jersey, jadi bisa digabung," katanya.

Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana memperkenalkan pemain rekrutan baru untuk Liga 1 2021, Diego Michiels, Rabu (16/06/2021) malam.Istimewa Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana memperkenalkan pemain rekrutan baru untuk Liga 1 2021, Diego Michiels, Rabu (16/06/2021) malam.

Program ketiga ialah berencana hadir langsung ke latihan tim untuk mengobservasi kebutuhan latihan tim, khususnya masalah sarana-prasarana yang digunakan untuk menunjang latihan.

Namun, rencana tersebut juga urung dilakukan karena tim sedang menurunkan intensitas latihan karena PPKM Darurat.

"Saya akan datang ke sana melihat latihan seperti apa, yang dibutuhkan apa. Saya baru beli beberapa alat untuk dipakai latihan, kalau sudah datang akan saya informasikan setelah PPKM," ucap pebisnis sukses di bidang otobus dan kosmetik tersebut.

PPKM Darurat juga memengaruhi program keempatnya, yaitu untuk mendatangkan pelatih fisik.

Sebab, tim menjadi tidak memiliki tolok ukur untuk memperkirakan urgensi kehadiran pelatih fisik dalam tim.

Baca juga: Datangkan Pemain Asing Berusia Produktif, Proyek Los Galacticos Arema FC Dimulai

Namun, Gilang Widya Pramana mengatakan siap memfasilitasi jika memang kebutuhan pelatih dirasa mendesak.

"Kalau memang tidak ada pelatih fisik asing, pelatih fisik lokal kalau bagus akan kami rekrut," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com