Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Lawan Belgia, Mancini Masih Galau Soal Pasangan CB Timnas Italia

Kompas.com - 01/07/2021, 16:20 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Roberto Mancini dilaporkan masih belum dapat menetapkan hati soal kombinasi pemain di jantung pertahanan timnas Italia.

Timnas Italia akan menghadapi timnas Belgia di perempat final Euro 2020.

Pertandingan antarraksasa Eropa tersebut akan berlangsung di Muenchen pada Sabtu (3/7/2021) dini hari WIB.

Seperti dilaporkan oleh Gazzetta dello Sports, salah satu pertimbangan terbesar pelatih Italia Roberto Mancini jelang laga ini adalah dalam memilih kombinasi lini belakang.

Azzurri memulai kompetisi dengan duet senior Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini di jantung pertahanan pada laga pembuka kontra Turki.

Baca juga: 5 Fakta Jelang Belgia Vs Italia di Perempat Final Euro 2020

Akan tetapi, Chiellini cedera pada babak pertama laga kedua fase grup kontra Swiss. Tempat kapten timnas Italia itu digantikan oleh bek Lazio Francesco Acerbi pada sisa pertandingan tersebut.

Alih-alih memulai dengan Acerbi untuk laga terakhir grup (di mana Italia sudah dipastikan lolos), Mancini memilih bek Inter Alessandro Bastoni untuk mendampingi Bonucci.

Acerbi baru kembali jadi starter pada laga babak 16 besar lawan Austria.

Kini, Chiellini dilaporkan sudah kembali siap merumput.

Bek TImnas Italia Giorgio Chiellini memeriksa lapangan jelang laga babak 16 besar Euro 2020 kontra Austria di Stadion Wembley, London, pada 26 Juni 2021.AFP/CATHERINE IVILL Bek TImnas Italia Giorgio Chiellini memeriksa lapangan jelang laga babak 16 besar Euro 2020 kontra Austria di Stadion Wembley, London, pada 26 Juni 2021.

 

Tenaganya tentu akan diperlukan dalam menghadapi gempuran Belgia yang mencetak tujuh gol di fase grup dan mengalahkan Portugal sang juara bertahan di babak 16 besar.

Pengalaman Chiellini dengan 109 penampilan bersama Azzurri tentu akan sangat berharga dalam menghadapi serangan-serangan Belgia yang dimotori Romelu Lukaku.

Akan tetapi, Gazzetta melaporkan kalau Mancini belum yakin dengan kombinasi bek tengah mereka jelang laga di Muenchen tersebut.

Mancini dikatakan masih akan mempertimbangkan apakah menurunkan duet Bonucci-Acerbi atau Bonucci-Chiellini kontra Belgia.

Bahkan, Gazzetta menulis Mancini bisa jadi akan mengambil keputusan pada pagi hari laga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com