Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gagal Juara La Liga dan Nirgelar, Madrid Alami Musim Terburuk dalam 11 Tahun

Kompas.com - 23/05/2021, 06:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Real Madrid menjalani musim terburuk dalam 11 tahun terakhir seusai gagal mempertahankan gelar La Liga Spanyol.

Trofi Liga Spanyol yang diraih musim lalu hilang dari genggaman meski Real Madrid memenangi laga pamungkas La Liga, atau kasta tertinggi Liga Spanyol, kontra Villarreal.

Real Madrid menang 2-1 berkat sepasang gol Karim Benzema dan Luka Modric dalam duel di Stadion Alfredo Di Stefano, Sabtu (22/5/2021).

Namun, hasil itu terasa "sia-sia" sebab pada saat yang sama Atletico Madrid juga menang atas Real Valladolid di Stadion Jose Zorrilla.

Baca juga: Gagal Juara LaLiga, Real Madrid Belum Lepas dari Kutukan 87 Tahun!

Kemenangan atas Valladolid memperkokoh posisi Atletico di puncak klasemen dengan koleksi 86 poin sekaligus memastikan gelar juara Liga Spanyol.

Sementara itu, Real Madrid harus puas finis sebagai runner-up dengan raihan 84 poin.

Kegagalan merengkuh trofi Liga Spanyol memastikan Real Madrid mengakhiri musim ini tanpa raihan gelar apa pun untuk pertama kalinya dalam 11 tahun.

Terakhir kali Real Madrid nirgelar dalam semusim adalah pada 2009-2010 ketika titel Liga Spanyol menjadi milik Barcelona.

Kala itu, mereka juga menderita kekalahan dari Alcorcon di babak 32 besar Copa del Rey seusai dan gagal melewati Lyon di 16 besar Liga Champions.

Hal yang sama juga terjadi pada Real Madrid musim ini. Sebelum Liga Spanyol, mereka lebih dulu kehilangan peluang menjuarai Copa del Rey, Piala Super Spanyol, dan Liga Champions.

Real Madrid tersingkir di babak 32 besar Copa del Rey setelah kalah 1-2 dari tim divisi tiga Liga Spanyol, Alcoyano.

Baca juga: Kata Diego Simeone Usai Bawa Atletico Madrid Juara La Liga Spanyol

Sementara itu, di Piala Super Spanyol, Karim Benzema dkk juga kalah 1-2 dari Athletic Bilbao pada semifinal.

Adapun asa Real Madrid untuk juara Liga Champions sempat terjaga kendati mereka menderita dua kekalahan di babak grup.

Tim arahan Zinedine Zidane itu lolos ke 16 besar sebagai juara grup. Dalam perjalananya, Madrid menyingkirkan Atalanta dan Liverpool dan melenggang ke empat besar.

Akan tetapi, Real Madrid terdepak dari perburuan gelar seusai kalah 1-3 dalam pertemuan dua leg dari Chelsea.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com