Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Timnas, Pelatih Persib Berharap Liga 1 2021 Bisa Bergulir

Kompas.com - 29/04/2021, 22:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, berharap izin digelarnya kompetisi Liga 1 2021 segera terbit.

Saat ini PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sedang dalam proses mengajukan izin digelarnya kompetisi ke sejumlah instansi terkait seperti; Satgas Covid-19 hingga Kepolisian Republik Indonesia (Polri).

Diharapkan, izin penyelenggaraan kompetisi sepak bola profesional Indonesia terbit pada awal Mei 2021.

Alberts mengatakan, bila sampai kompetisi kembali tidak bisa digulirkan pada musim ini, maka akan menjadi kerugian besar bagi perkembangan sepak bola Indonesia.

Baca juga: Antisipasi Persebaya Usai Lini Belakang Laris Manis Diborong Timnas

Menurut Alberts, sepak bola Indonesia akan semakin tertinggal dari negara lainnya. Pasalnya kompetisi domestik di Indonesia terhenti selama dua musim (2020 dan 2021). Adapun di kebanyakan negara, kompetisi sepak bola tetap digulirkan meski dalam situasi pandemi virus corona.

Hal yang tentu akan berimbas buruk pada performa timnas Indonesia di ajang internasional. Sebagaimana diketahui, kompetisi menjadi salah satu aspek penting dalam persiapan tim nasional melakoni laga internasional.

"Jika tidak memulai liga sekarang, maka sepak bola Indonesia semakin tertinggal dari negara lain. Dan itu tentu tidak bagus untuk tim nasional," kata Alberts kepada wartawan, Kamis (29/4/2021).

"Jadi saya sangat berharap kompetisi Indonesia bisa bergulir musim ini. Negara lain bahkan sudah bisa disaksikan oleh penonton lagi sekarang," sambung dia.

PSSI dan PT LIB sudah menyiapkan berbagai opsi skema penyelenggaraan Liga 1 2021. Salah satu opsi yang disiapkan adalah, kompetisi digelar dalam format bubble.

Artinya, ada kemungkinan kompetisi digelar dengan format turnamen seperti Piala Menpora, bukan format kompetisi penuh yang biasanya diterapkan dalam penyelenggaraan kompetisi Indonesia sebelumnya.

Alberts mengatakan, dirinya tidak terlalu mempermasalahkan format yang akan diterapkan dalam kompetisi. Dikatakan pelatih asal Belanda itu, terpenting adalah penyelenggaraan Liga 1 2021 segera menemui kepastian.

"Terpenting saat ini adalah kepastian kompetisi. Bagaimana format liga itu sendiri, apakah home and away, atau turnamen lagi," ungkap Alberts.

"Saya rasa terkait format sedang dipikirkan berdasarkan evaluasi dari turnamen ini (Piala Menpora 2021). Apa format terbaik untuk sepak bola di Indonesia," tegas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com