Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Menpora - Barito Putera Tak Minder dengan Skuad Bintang Persija

Kompas.com - 10/04/2021, 08:20 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Barito Putera akan melakoni laga perempat final Piala Menpora 2021 dengan melawan Persija Jakarta di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu (10/4/2021) pukul 18.15 WIB.

Di atas kertas, Persija Jakarta diunggulkan melanjutkan langkah ke semifinal karena memiliki materi pemain kelas wahid.

Hal itu kontras dengan Barito Putera yang lolos sebagai tim kejutan Grup A dengan mengandalkan pemain mudanya.

Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, meminta pasukannya tidak minder saat melawan Persija Jakarta.

Meskipun kalah dalam hal kepemilikan nama besar dalam skuad, Djadjang Nurdjaman meyakinkan bahwa dari segi kualitas, pemain-pemainnya bisa diadu.

Baca juga: Piala Menpora 2021, Kata Pelatih Barito Putera Soal Persija

Djadjang menegaskan bukan mustahil mengalahkan tim yang lebih kuat. Karena, pada akhirnya, kerja keras dan dedikasi menjadi pembeda di dalam lapangan.

“Ya, saya sampaikan Persija difavoritkan orang karena bertabur bintang. Tapi, sekali lagi kami sudah siap menghadapi mereka,” ujar pelatih yang biasa disapa Djanur tersebut.

“Saya sampaikan ke pemain, bukan tidak mungkin mengalahkan mereka kalau kita bekerja sama, bekerja keras dengan sistem yang sudah kita siapkan,” ujar sang pelatih menambahkan.

Sementara itu, Persija Jakarta diprediksi tampil dengan pasukan terbaiknya. Tim asuhan Sudirman itu hanya kehilangan Otavio Dutra dan Novri Setiawan yang menjalani sanksi akumulasi kartu.

Baca juga: Piala Menpora 2021, Strategi Persija untuk Redam Barito Putera

 

Sedangkan, pemain lainnya dalam kondisi siap tempur dengan membawa motivasi besar untuk memetik kemenangan.

Djadjang Nurdjaman pun memberikan perhatian khusus kepada lini serang Persija Jakarta.

Sektor depan skuad berjulukan Macan Kemayoran itu dihuni pemain-pemain dengan kemampuan di atas rata-rata.

Sesuatu yang cukup membuat Djanur waswas adalah pergerakan dari lebar lapangan yang diinisiasi dua sayap lincah di kanan dan kiri.

“Justru yang kami antisipasi adalah pergerakan liar dari Riko Simanjuntak dan Osvaldo Haay. Karena dua pemain ini banyak suplai bola ke Marko Simic,” tutur mantan pelatih Persebaya Surabaya tersebut.

“Marc Klok saya pikir akan bergerak ke lapangan tengah dan kami sudah mengantisipasi itu juga.”

“Artinya kalau penjagaan khusus tentu tidak kami lakukan, tapi kami tahu pemain-pemain berbahaya di Persija,” ujar Djadjang Nurdjaman mengakhiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com