Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Burnley Vs Tottenham - Alderwireld Berdarah, Spurs Menang 1-0

Kompas.com - 27/10/2020, 05:37 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Hasil pertandingan Burnley vs Tottenham Hotspur pada pekan keenam Liga Inggris berakhir dengan skor 0-1 di Stadion Turf Moor, Selasa (27/10/2020) dini hari WIB.

Kemenangan tim tamu pada laga Burnley vs Tottenham ini pun diwarnai dengan insiden yang membuat Toby Alderwireld berdarah-darah.

Tottenham berhasil mempermalukan Burnley berkat gol semata wayang dicetak Son Heung-min pada menit ke-76.

Memanfaatkan umpan dari Harry Kane, Son Heung-min sukses mengoyak gawang Burnley dan memecah kebuntuan tim tamu.

Baca juga: Link Live Streaming Burnley Vs Tottenham, Kickoff 03.00 WIB

Dengan kemenangan ini, Spurs berhak mengantongi tambahan tiga poin dan menempati peringkat ke-11 klasemen Liga Inggris.

Tim asuhan Jose Mourinho itu mengoleksi 11 poin sehingga hanya berjarak satu angka dari Aston Villa dan Leicester City yang berturut-turut menduduki peringkat ketiga dan keempat.

Sementara itu, Burnley harus pasrah tenggelam di batas teratas zona degradasi alias peringkat ke-18 di klasemen Liga Inggris dengan koleksi satu angka.

 

Jalannya pertandingan Burnley vs Tottenham

Saat laga baru berjalan 63 detik, pemain Bunrley, Josh Brownhill, sudah menerima kartu kuning setelah melepaskan tekel telat ke arah Tanguy Ndombele yang sedang melakukan akselerasi.

Pada menit ke-11, terjadi lagi insiden.

Kali ini, Toby Alderweireld tersikut Ashley Barnes ketika keduanya sedang berduel di udara.

Sikutan Barnes itu membuat Alderwireld tergeletak di tanah dengan kepalanya berdarah.

Laga sempat berhenti sesaat karena insiden itu.

Alderwireld pun harus menerima perawatan dari tim medis di tengah lapangan.

Meski terluka, Alderweireld bisa melanjutkan pertandingan dengan mengenakan perban di kepalanya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com