Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid Vs Shakhtar Donetsk - Tanpa Ramos, Los Blancos Keok Lagi?

Kompas.com - 21/10/2020, 12:10 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Real Madrid tidak akan diperkuat Sergio Ramos pada laga perdana di Liga Champions musim 2020-2021.

Kapten sekaligus bek andalan Real Madrid itu dipastikan absen kala Los Blancos menjamu Shakhtar Donetsk pada babak grup Liga Champions.

Pertandingan Real Madrid vs Shakhtar Donetsk akan berlangsung di Stadion Alfredo Di Stefano, Rabu (21/10/2020) malam WIB.

Sergio Ramos sendiri memang tidak latihan bersama Real Madrid pada Selasa (20/10/2020) setelah mengalami masalah lutut.

Dia mengalami cedera lutut saat pertandingan Real Madrid vs Cadiz pada matchday keenam Liga Spanyol yang berakhir dengan kekalahan timnya dengan skor 0-1.

Baca juga: Usai Bawa Barcelona Lumat Ferencvaros, Ansu Fati Ingin Tampil di El Clasico

Menjamu Shakhtar Donetsk tanpa Sergio Ramos menjadi alarm bagi Real Madrid. Pasalnya, Real Madrid kerap kesulitan saat tampil di Liga Champions tanpa Sergio Ramos.

Seperti yang terjadi saat Real Madrid berhadapan dengan Manchester City pada leg kedua 16 besar Liga Champions musim lalu. 

Tim asuhan Zinedine Zidane itu menalan kekalahan 1-2 yang membuat mereka tersingkir setelah kalah agregat 2-4 dari Man City.

Laga kontra Man City itu bukan satu-satunya pertandingan Real Madrid di Liga Champions yang berakhir dengan kekalahan saat tak diperkuat Ramos.

Dilansir dari Marca, hasil beberapa pertandingan Liga Champions pada tiga musim terakhir cukup membuktikan pentingnya kehadiran Ramos di lapangan.

Baca juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini - Real Madrid Main, Big Match Bayern Vs Atletico

Sebelum ditekuk Man City pada leg kedua babak 16 besar, Real Madrid sudah pernah kalah telak 0-3 dari Paris Saint-Germain (PSG) pada fase grup Liga Champions 2019-2020.

Pada laga yang digelar di Parc des Princes, 9 Agustus 2019, Sergio Ramos absen karena masih memiliki larangan bermain satu laga akibat melakukan pelanggaran dengan sengaja agar mendapatkan kartu kuning saat bertemu Ajax di babak 16 besar Liga Champions 2018-2019. 

Sergio Ramos juga absen pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018-2019 saat Real Madrid menjamu Ajax Amsterdam.

Ramos kala itu hanya bisa menonton dari tribune setelah mendapat akumulasi kartu. Pertandingan tersebut berakhir 1-4 untuk kekalahan Real Madrid dan mereka tersingkir dengan skor agregat 3-5.

Baca juga: Real Madrid Vs Shakhtar Donetsk - Los Blancos Favorit Juara Liga Champions, tetapi...

Sebelumnya, Real Madrid juga menelan kekalahan pada fase grup Liga Champions musim itu saat melawan CSKA Moscow. Saat itu, Ramos bahkan absen pada kedua leg.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com