Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Keahlian Cristiano Ronaldo Saat Selamatkan Juventus yang Buat Andrea Pirlo Kagum

Kompas.com - 28/09/2020, 14:40 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Keahlian Cristiano Ronaldo dalam mencetak gol sekaligus menghidupkan tim membuat pelatih Juventus, Andrea Pirlo, merasa kagum.

Juventus baru saja meraih hasil imbang saat menantang AS Roma pada laga pekan kedua Liga Italia.

Laga AS Roma vs Juventus yang berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Minggu (27/9/2020) kemarin, berakhir dengan skor 2-2.

Cristiano Ronaldo pun kembali menjadi penyelamat Juventus saat nyaris kalah di markas AS Roma.

Baca juga: Usai Catatkan 450 Gol, Ronaldo Sebut Juventus Punya Masa Depan Cerah

Penyerang megabintang asal Portugal itu mencetak dua gol pada menit ke-44 dan ke-69.

Cristiano Ronaldo berhasil membantu Juventus menyamakan kedudukan setiap AS Roma lebih dulu unggul berkat gol yang dicetak Jordan Veretout, yakni pada menit ke-31 dan ke-45+1.

Berkat penampilan gemilang Cristiano Ronaldo, Juventus berhasil membawa pulang satu poin dari kandang AS Roma.

Poin krusial ini dipetik Juventus saat tim asuhan Andrea Pirlo itu mengalami defisit pemain akibat Adrien Rabiot diganjar kartu merah pada setengah jam terakhir laga.

Setelah menjalani debut dengan kemenangan 3-0 atas Sampdoria pekan lalu, Andrea Pirlo menilai Juventus sedikit menurun.

Meski demikian, dengan ditopang kinerja individu sekelas Ronaldo, Juventus diyakini bakal terus meningkatkan kekuatan.

Eks gelandang jempolan Juve dan AC Milan itu memuji kontribusi Ronaldo, yang tak cuma bisa diandalkan sebagai mesin gol utama.

Baca juga: AS Roma Vs Juventus, Kata Pirlo Usai Selamat dari Kekalahan Perdananya

"Dalam segi performa, tim mengalami kemunduran, tetapi ini adalah bagian dari proses perkembangan," kata Andrea Pirlo kepada Sky Sport Italia.

"Kami bahagia memiliki Ronaldo karena dia tidak cuma mencetak gol."

"Dia juga berlari lebih banyak saat kami main dengan 10 orang dan itu merupakan bantuan yang sangat besar bagi rekan setim," ucap Pirlo.

Pada jadwal Liga Italia pekan ketiga, Juventus akan menghadapi pemuncak klasemen sementara, Napoli, di Allianz Turin (4/10/2020). (Beri Bagja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com