Beda Nasib Bayern dan Dortmund pada Pekan Perdana Bundesliga 2020-2021

Kompas.com - 18/09/2020, 17:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Nasib berbeda dialami dua klub raksasa Liga Jerman, Bayern Muenchen dan Borussia Dortmund, pada pekan perdana Bundesliga musim 2020-2021.

Bayern Muenchen yang akan menjamu Schalke 04 di Stadion Allianz Arena, Sabtu (19/9/2020) dini hari WIB, belum bisa menggelar laga dengan kehadiran penonton.

Laga pembuka kasta tertinggi Liga Jerman itu semula bisa dihadiri 7.500 penonton atau sekitar 10 persen dari jumlah kapasitas stadion (75.000).

Namun, menjelang laga, pemerintah setempat membatalkan rencana itu karena terdapat peningkatan kasus Covid-19 di Kota Muenchen.

Baca juga: Jadwal Bundesliga, Malam Ini Bayern Muenchen Vs Schalke 04

AFP melaporkan, tingkat infeksi virus corona di Kota Bavaria itu mencapai 47,6 per 100.000 penduduk pada Kamis (17/9/2020).

Angka ini tidak memenuhi syarat yang ditentukan Pemerintah Jerman.

Guna menggelar pertandingan dengan kehadiran penonton, jumlah infeksi virus corona di suatu wilayah tidak boleh melebihi 35 per 100.000 penduduk.

Dengan demikian, Pemerintah Kota Muenchen terpaksa menarik izin menggelar laga dengan kehadiran penonton.

Baca juga: Bayern Vs Schalke, Neuer Tatap Laga ke-250 Bundesliga bersama Die Roten

"Akan menjadi langkah yang kurang tepat jika membiarkan penonton memasuki stadion di tengah situasi ini," kata Wali Kota Muenchen, Dieter Reiter, dikutip dari AFP.

"Bagi saya, angka yang tinggi ini berarti bahwa kita setidaknya harus berpikir mengenai pembatasan yang jauh lebih drastis dalam kehidupan publik."

"Saya tidak bisa membiarkan ribuan penggemar memasuki stadion," tegas Dieter Reiter.

Sementara itu, nasib berbeda dialami pesaing terberat Bayern, Borussia Dortmund, yang akan menjamu Borussia Moenchengladbach pada pekan perdana Bundesliga, Sabtu (19/9/2020) malam WIB.

Rencana Dortmund untuk menggelar laga dengan kehadiran penonton tampak masih berjalan lancar.

Baca juga: Dortmund Siap Kedatangan Penonton pada Laga Perdana Bundesliga 2020-2021

Bahkan, klub berjuluk Die Borussen itu sudah menyatakan kesiapan dalam menyambut para pendukung di Stadion Signal Iduna Park.

Namun, dalam pernyataanya, Dortmund menjelaskan bahwa pihak klub hanya akan membuka pintu untuk 10.000 penonton atau sekitar 20 persen dari total kapasitas stadion.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com