Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

VIDEO - Golazo Lionel Messi kontra Girona, Artileri dari Kaki Lemah

Kompas.com - 17/09/2020, 01:07 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Mega bintang Barcelona, Lionel Messi, mencetak gol indah pada laga persahabatan kontra Girona, Kamis (17/9/2020) dini hari WIB.

Lionel Messi ambil bagian dalam laga persahabatan di Estadio Johan Cruyff ini.

Ini adalah kali kedua Messi turun setelah partai kontra Nastic akhir pekan kemarin.

Pelatih Ronald Koeman menurunkan line up kuat dalam laga ini termasuk pembelian anyar Francisco Trincao yang menemani Antoine Griezmann serta Messi di lini depan.

Pembelian anyar lain, Miralem Pjanic, belum bisa merumput karena tengah mengisolasi diri setelah dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Sementara, nama Luis Suarez juga tidak disertakan pada laga melawan klub dari kasta kedua Liga Spanyol ini.

Baca juga: Luis Suarez Tak Masuk Skuad Ronald Koeman untuk Laga Barcelona Vs Girona

Kerjasama apik para pemain lini depan berbuah gol-gol pertama Barcelona.

Griezmann memberikan bola ke Messi, yang diteruskan dengan cantik oleh Sang Messiah ke Trincao.

Pemain asal Braga itu pun memberi umpan silang datang ke Philippe Coutinho di tiang jauh untuk mencetak tap in.

Namun, gol Messi yang datang jelang akhir babak pertama ternyata lebih keren lagi.

Mengambil bola di sisi kiri penyerangan, Messi memutar badan dan langsung melakukan sesuatu yang jarang ia lakukan sebelumnya: melepas tembakan keras dari luar kotak penalti menggunakan kaki kanan lemahnya.

Bola yang meluncur bak tembakan artileri jarak jauh itu sempat mengenai tiang lawan sebelum masuk ke dalam gawang kubu Girona dengan sang kiper lawan tak bereaksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com