Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalah Dua Kali, Timnas U19 Indonesia Bertekad Perbaiki Performa

Kompas.com - 11/09/2020, 07:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia bertekad bermain lebih bagus saat melawan Arab Saudi.

Laga kontra Arab Saudi menjadi pertandingan terakhir timnas U19 Indonesia pada International U19 Friendly Tournament 2020.

Duel Timnas U19 Indonesia vs Arab Saudi akan dihelat di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Martin na Mauri, Kroasia, Jumat (11/9/2020).

Pelatih timnas U19 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkapkan skuad Garuda Muda akan mencoba memperbaiki kekurangan pada dua pertandingan sebelumnya.

Timnas U19 Indonesia menelan kekalahan saat bersua Bulgaria (kalah 0-3) dan Kroasia (1-7).

Baca juga: Piala Asia U16 dan U19 2020 Resmi Ditunda, PSSI Dukung Keputusan AFC

"Melawan Arab Saudi kami akan fokus bagaimana peningkatan dan perkembangan pemain," kata Shin Tae-yong dilansir dari laman resmi PSSI.

"Kami akan perbaiki kekurangan pada dua pertandingan sebelumnya. Kami sudah memberikan materi kepada pemain hal-hal apa yang perlu dilakukan saat melawan Arab Saudi," tutur pelatih asal Korea Selatan ini.

Shin Tae-yong mengakui anak asuhnya tak berkutik kala bertemu Bulgaria dan Kroasia.

Namun, di balik kekalahan itu, dia menilai para pemain timnas U19 Indonesia sudah mengalami perkembangan yang bagus.

"Saat melawan Bulgaria dan Kroasia kita memang kalah besar dan ini membuat masyarakat atau penggemar timnas Indonesia kecewa," katanya.

"Namun, saya menilai pemain mengalami perkembangan yang bagus dan membaik," ujar Shin Tae-yong.

Adapun, pemain belakang timnas U19, Komang Tri, berjanji dia dan rekan-rekannya akan berjuang lebih keras saat melawan Arab Saudi.

Baca juga: Shin Tae-yong: Lebih Baik Pemain Timnas U19 Indonesia Bermain sampai Kehabisan Napas dan Pingsan

"Arab Saudi tim bagus, buktinya mereka hanya kalah tipis melawan Kroasia dan Bulgaria," kata Komang Tri.

"Namun, kami sudah siap melawan mereka dan bertekad memberikan penampilan terbaik," tutur pemain asal Bali United ini.

Sementara itu, Piala Asia U19 2020 dipastikan ditunda hingga awal 2021.

Kepastian tersebut diumukan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) setelah menggelar rapat virtual Komite Eksekutif, Kamis (10/9/2020).

Meskipun Piala Asia U19 2020 ditunda, PSSI memastikan timnas U19 Indonesia tetap melanjutkan TC di Turki setelah menyelesaikan serangkaian pemusatan latihan di Kroasia.

"Dengan penundaan Piala Asia U19 ini, maka timnas U19 yang saat ini di Kroasia akan melanjutkan TC di Turki pada Oktober mendatang," kata Mochamad Iriawan.

"Selain itu, kami ada alternatif TC di Spanyol atau Portugal. Saat ini kami sudah mendapat persetujuan dari Federasi Turki untuk melanjutkan TC di sana," jelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com