Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudah Terima Surat, Persib Siap Lepas Febri Hariyadi ke Timnas Senior

Kompas.com - 21/07/2020, 20:30 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung memastikan Febri Hariyadi akan memenuhi panggilan pemusatan latihan tim nasional Indonesia.

Febri Hariyadi menjadi salah satu dari 29 pemain yang masuk dalam skuad persiapan menghadapi putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Ada tiga laga yang akan dihadapi timnas Indonesia dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Tim Garuda dijadwalkan berhadapan dengan Thailand (8/10/2020), Uni Emirat Arab (13/10/2020), dan Vietnam (12/10/2020).

Baca juga: Persib Belum Latihan Kolektif, Igbonefo Yakin Tak Akan Hilang Momentum

Apapun hasil yang diraih dalam tiga laga tersebut, sudah tidak akan menentukan nasib timnas Indonesia dalam babak kualifikasi.

Timnas Indonesia sudah dipastikan tersisih dari persaingan untuk meraih tempat di Piala Dunia 2022 yang akan digelar di Qatar.

Meski begitu, PSSI tetap menginginkan Indonesia meraih hasil positif dari tiga laga tersebut.

Oleh karena itu, persiapan matang pun dilakukan oleh tim asuhan Shin Tae-yong itu.

Sekretaris tim Persib, Yudiana, mengatakan bahwa pihaknya sudah menerima surat resmi pemanggilan untuk Febri pada Senin (20/7/2020) petang WIB.

Yudiana menuturkan, pemanggilan tersebut tertuang dalam surat PSSI bernomor 1403/AGB/251/VIII-2020 yang disampaikan kepada PT Persib Bandung Bermartabat (PBB).

"Sudah kami terima, sudah ada (suratnya). Iya, memang satu pemain Persib dipanggil timnas. Hanya Febri. Suratnya diterima kemarin pukul 18.00," kata Yudiana, saat dihubungi wartawan, pada Selasa (21/7/2020).

Yudiana melanjutkan, Febri akan mulai menjalani pemusatan latihan bersama timnas Indonesia pada 23 Juli mendatang.

Pemusatan latihan akan digelar hingga 8 Agustus di Lapangan Madya, Senayan, Jakarta.

Pemusatan latihan tersebut pun akan dipimpin langsung oleh Shin Tae-yong selaku pelatih kepala timnas Indonesia.

"Mulai gabung 23 Juli, tidak ada persyaratan apa pun, suruh gabung saja," tutur Yudiana.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com