Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Leganes, Lionel Messi Dekati Rekor Penalti CR7

Kompas.com - 17/06/2020, 07:08 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Opta Jose

KOMPAS.com - Lionel Messi mendekati rekor rival abadinya, Cristiano Ronaldo, seusai mencetak satu gol pada laga Barcelona vs Leganes, Selasa (16/6/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Laga Barcelona vs Leganes yang berlangsung di Stadion Camp Nou tersebut merupakan lanjutan pekan ke-29 LaLiga, kasta teratas Liga Spanyol.

Gol penalti Messi pada menit ke-69 turut membantu Barcelona menang 2-0 pada laga tersebut.

Adapun satu gol Barcelona lainnya dicetak oleh Ansu Fati pada menit ke-42.

Torehan ke gawang Leganes menjadi gol penalti ke-56 Lionel Messi di LaLiga menyamai pencapaian legenda Real Madrid, Hugo Sanchez.

Baca juga: VIDEO - Gocekan Maut dan Gol Ke-699 Lionel Messi

Hingga saat ini, rekor gol penalti terbanyak dalam sejarah LaLiga masih dipegang Cristiano Ronaldo.

Selama sembilan tahun membela Real Madrid, Cristiano Ronaldo sudah mencetak 61 gol penalti di LaLiga.

Messi yang masih berusia 32 tahun tentu berpeluang memecahkan rekor itu terlebih Ronaldo sudah tidak bermain di LaLiga.

Sejak debut di Barcelona pada musim 2004-2005, Messi sejauh ini sudah mengoleksi 440 gol dan 186 assist dari 476 pertandingan LaLiga.

Torehan itu membuat Messi kini berstatus top skor sepanjang masa LaLiga.

Messi unggul jauh dari Cristiano Ronaldo yang menempati urutan kedua dengan koleksi 311 gol dari 292 laga bersama Real Madrid.

Baca juga: Hasil Barcelona Vs Leganes, Penalti Messi Warnai Kemenangan El Barca

Kemenangan atas Leganes membuat Barcelona kini memimpin klasemen dengan koleksi 64 poin.

Barcelona untuk sementara unggul lima angka dari Real Madrid di urutan kedua yang baru bermain 28 kali.

Selain membantu Barcelona kokoh di puncak klasemen, Messi juga mempertahankan posisi puncak top skor LaLiga musim ini.

Messi sejauh ini sudah mengoleksi 21 gol dan unggul tujuh gol dari penyerang Real Madrid, Karim Benzema, di urutan kedua.

Selanjutnya, Barcelona dijadwalkan bertandang ke markas Sevilla, Stadion Ramon Sanchez Pizjuan, untuk melakoni laga pekan ke-30 LaLiga, Jumat (19/6/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com