Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Bulan Puasa, Pemain Persib Diberi Kebebasan Pilih Waktu Latihan

Kompas.com - 27/04/2020, 19:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memberi kebebasan kepada pemain untuk memilih waktu latihan selama bulan puasa.

Ssejak memasuki pekan keempat latihan mandiri, tim pelatih mulai memberikan program dengan intensitas menengah dan volume yang meningkat.

Dengan demikian, pemain yang berpuasa diharapkan bisa menyesuaikan program latihan ketika memasuki Ramadhan.

"Ini jadi kesempatan bagi pemain untuk beradaptasi pada awal Ramadhan, untuk mereka yang berlatih dalam keadaan puasa," ucap Alberts yang dikutip dari laman resmi Persib.

Baca juga: Para Pemain Persib Bandung Berdonasi lewat Lelang Jersey

Lebih lanjut, pelatih asal Belanda itu menganjurkan agar para pemain Persib tetap menjalani latihan sesuai dengan program yang diberikan tim pelatih.

Arahan ini berlaku bagi semua pemain, termasuk yang tidak berpuasa.

"Bagi yang berpuasa, kami anjurkan untuk tetap berlatih," ujar Alberts.

"Bagi yang tidak puasa, punya keleluasaan dalam menggelar latihan pada waktu yang paling nyaman menurut mereka dan di tempat tinggalnya," tutur dia menambahkan.

Baca juga: Dari 3 Laga Liga 1 2020, Ini yang Paling Berkesan bagi Pelatih Persib

Intruksi yang diberikan sang pelatih sudah mulai diterapkan oleh semua pemain, salah satunya Febri Hariyadi.

Pemain yang berposisi sebagai winger itu tetap menjalani program latihan mandiri secara rutin meski telah memasuki bulan puasa.

Bagi Febri dan pemain Persib lainnya, berlatih pada bulan puasa adalah hal biasa.

Bahkan, pada Ramadhan musim lalu, pemain tetap berlaga pada Shopee Liga 1, kasta tertinggi Liga Indonesia.

"Ramadhan tak menghalangi program latihan," kata Febri.

"Situasinya tidak berbeda seperti tahun lalu, tetap ada latihan saat bulan Ramadhan," tutur pemilik nomor punggung 13 tersebut.

Baca juga: Deretan Pemain Naturalisasi Persib, Gonzales yang Perdana

Sementara itu, dokter tim Persib, M Rafi Ghani, juga sudah mengingatkan pemain untuk menjaga asupan makanan selama melaksanakan ibadah puasa.

Dia juga meminta pemain untuk memperhatikan kebutuhan cairan tubuh supaya terhindar dari dehidrasi.

Hal tersebut perlu dilakukan agar pemain tetap bugar ketika beraktivitas, termasuk saat menjalani program latihan mandiri.

"Untuk pemain, ofisial, dan pelatih, selama bulan Ramadhan ini harus lebih menjaga asupan makanan yang baik."

"Selain beribadah, lakukan juga kegiatan fisik atau olahraga yang intensitas dan waktunya disesuaikan karena sedang berpuasa," tutur Rafi menjelaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com