Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perangi COVID-19, Penyerang Persib Putri Lakukan Lelang Jersey

Kompas.com - 01/04/2020, 21:00 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Penyerang Persib Putri, Siti Nurul Inayah, ambil bagian dalam kegiatan amal yang dilakukan para pesepak bola perempuan Indonesia dengan berkolaborasi bersama Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI).

Dalam kampanye #SepakbolaWanitaLawanCovid-19, para pesepak bola perempuan di Indonesia melakukan penggalangan dana melalui pelelangan jersey mereka.

Nantinya, hasil dari pelelangan tersebut akan dikumpulkan melalui situs Kitabisa.com.

Dikatakan pemain yang akrab disapa Uyung itu, hasil dari pelelangan jersi itu akan disalurkan untuk membeli Alat Perlindungan Diri (APD) bagi para petugas medis yang berjibaku dalam menangani virus corona di Indonesia.

Baca juga: Persib Punya Cara Unik agar Pemain Tetap Semangat Latihan di Rumah

 

Selain itu, uang tersebut akan digunakan untuk membeli kebutuhan pokok bagi orang-orang yang membutuhkan.

"Ya, ini kan demi kemanusiaan. Nantinya, hasil dari lelang ini untuk membantu beli kebutuhan petugas medis dan sembako ojek online dan pedagang keliling," kata Uyung, Rabu (1/4/2020).

Dalam kegiatan amal tersebut, ada dua jersey yang Uyung lelang. Pertama adalah seragam yang pernah dikenakannya saat mengikuti kompetisi futsal profesional.

Kemudian, jersey yang Uyung kenakan saat membawa Persib Putri juara pada ajang Liga 1 Putri 2019.

Menurut Uyung, kedua jersey itu memiliki nilai historis dalam perjalanan kariernya sebagai pesepak bola.

Uyung memilih melelang jersey away-nya bersama tim berjulukan Putri Biru itu karena bersama jersey itulah Persib Putri memastikan gelar juara di kompetisi musim lalu.

Baca juga: Akibat Pandemi Covid-19, Mantan Kapten Persib Urungkan Niat Mudik Saat Lebaran

"Semua jersey ini punya cerita sendiri bagi Uyung. Terlebih yang Persib ini. Karena ini dipakai saat final kemarin dan kami bisa juara," tutur Uyung.

"Untuk harga, kalau yang futsal itu dibuka dengan harga Rp 300.000. Nantinya bisa terus ditawar dengan kelipatan Rp 25.000. Kalau yang Persib itu dibuka harga Rp 400.000 kelipatan Rp 25.000 juga," imbuh dia.

Uyung berharap, banyak pihak berpartisipasi dalam acara amal tersebut.

Selain itu dia juga turut mengimbau kepada masyarakat Indonesia, khususnya Bobotoh agar tetap mengikuti anjuran pemerintah untuk memutus mata rantai penularan COVID-19 di Indonesia.

Uyung juga berharap agar situasi di Indonesia bisa kembali kondusif agar masyarakat bisa kembali melakukan aktivitasnya dengan normal.

Lebih dari itu, dia juga berharap agar kegiatan sepak bola di Indonesia bisa kembali menunjukkan gegap gempitanya.

Pasalnya, kegiatan resmi di sepak bola Indonesia tengah ditangguhkan hingga batas waktu yang tak ditentukan. Kebijakan tersebut diambil untuk mencegah penularan virus corona di lingkungan sepak bola.

"Kalau harapan Uyung buat semua bobotoh dan keluarga di indonesia untuk saat ini ikuti kata pemerintah dulu aja, diem di rumah, jangan bandel mau keluar buat hal-hal yang ga penting. Pokoknya selalu jaga diri dan kesehatan," tegas Uyung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com