Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Maradona Lakukan yang Belum Pernah Terlihat 5 Tahun, Messi 15 Tahun..."

Kompas.com - 30/03/2020, 11:10 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mantan pemain timnas Italia, Antonio Cassano, menilai bahwa sang megabintang Barcelona, Lionel Messi, lebih hebat daripada legenda Argentina Diego Maradona.

Antonio Cassano menilai konsistensi La Pulga, julukan Lionel Messi, selama 15 tahun terakhir menjadikannya pemain yang lebih hebat daripada Maradona.

Cassano menyampaikan hal tersebut pada saat wawancara dengan Corriere dello Sport.

Seperti diketahui, Lionel Messi dan Diego Maradona kerap dibandingkan oleh para penggemar sepak bola di seluruh dunia.

Baca juga: Rutinitas Kiper Barcelona Saat Masa Karantina, Baca Buku hingga Masak

Hal tersebut sangatlah wajar mengingat kemiripan gaya permainan yang ditampilkan dan gol yang diciptakan, meskipun sebenarnya legenda Argentina Diego Maradona lebih unggul dalam pencapaian prestasi saat membela negara.

Diego Maradona pernah membawa Argentina meraih gelar Piala Dunia 1986 di Meksiko saat Argentina berhasil mengalahkan Jerman dengan skor 3-2.

Kendati demikian, Cassano yang sempat membela Real Madrid pada 2006 hingga 2008 tidak punya keraguan untuk menyebut kapten Barcelona, Lionel Messi, sebagai pemain yang lebih hebat ketimbang Diego Maradona.

"Maradona melakukan sesuatu yang belum pernah terlihat sebelumnya selama empat atau lima tahun, tetapi Messi telah melakukan hal yang sama selama 15 tahun," kata Cassano yang dilansir dari Sportskeeda.

"Dia (Messi) telah mencetak 710 gol dan 300 assist. Saat dia bermain, timnya sudah unggul 1-0," ucap Cassano.

Baca juga: Titisan Cristiano Ronaldo Tidak Sabar Bermain dengan Lionel Messi di Barcelona

"Penggemar Maradona harus menerimanya. Sebab, ada pemain lain yang mengunggulinya," ujarnya.

Lionel Messi dan Diego Maradona pernah bekerja sama pada 2008 sampai 2010. Ketika itu, Diego Maradona melatih timnas Argentina.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com