Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Vs Burnley, Rekor Buruk The Blues di Kandang

Kompas.com - 11/01/2020, 15:40 WIB
Faishal Raihan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Chelsea memiliki catatan buruk ketika melakoni laga kandang di Liga Inggris 2019-2020.

Chelsea akan melakoni laga pekan ke-22 Liga Inggris dengan menjamu Burley.

Laga Chelsea vs Burnley itu akan dihelat di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (11/1/2020) pukul 22.00 WIB.

Bermain di kandang sendiri ternyata tidak selalu membuat Chelsea "nyaman".

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Malam Ini, Tottenham Vs Liverpool

Hal tersebut tercermin pada catatan kekalahan mereka di Liga Inggris musim ini.

Hingga pekan ke-21, Chelsea sudah menelan tujuh kekalahan.

Parahnya, tiga dari tujuh kekalahan itu terjadi di kandang sendiri.

The Blues - julukan Chelsea - kalah 0-1 dari West Ham United pada 30 November 2019 lalu.

Mereka kemudian dipermalukan 0-1 oleh Bournemouth (14/12/2019) dan takluk dua gol tanpa balas dari Southampton (26/12/2019).

Baca juga: Bursa Transfer, Didier Deschamps Sebut Giroud Tidak Bahagia di Chelsea

Melihat catatan tersebut, misi Chelsea pada laga ini jelas, yakni memperbaiki rekor kandang mereka.

"Tidak menyenangkan rasanya kalah di kandang sendiri. Kami memiliki peluang banyak tetapi tidak bisa mencetak gol," ujar manajer Chelsea, Frank Lampard, seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Kami harus bisa memaksimalkan peluang yang kami ciptakan," kata Lampard.

"Sangat mudah menganggap kami sedang tidak beruntung jika kalah pada laga kandang. Namun, kami harus bisa mengatasi hasil buruk tersebut," ujar Lampard.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris, Tottenham Vs Liverpool Jadi Laga Utama

Chelsea saat ini masih berada di peringkat keempat klasemen Liga Inggris dengan torehan 36 poin dari 21 laga.

Sementara, sang lawan, Burnley, berada di peringkat le-15 dengan 24 poin.

Kemenangan akan membuat posisi Chelsea semakin mantap di zona empat besar alias Liga Champions.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com