Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Borneo FC Yakin Nadeo Cemerlang Bersama Bali United

Kompas.com - 31/12/2019, 22:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber Liga 1

KOMPAS.com - Satu hal mengejutkan dalam bursa transfer Liga 1 untuk musim depan adalah kepergian kiper Nadeo Argawinata dari Borneo FC ke Bali United.

Bersama Borneo, Nadeo tak bermain buruk. Sebaliknya, penjaga gawang yang acapkali dikaitkan dengan kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga, itu tampil menawan.

Dari 19 kali tampil di pentas Liga 1 2019, Nadeo mencatatkan nirbobol sebanyak 6 kali.

Selain itu, dia juga sempat dipanggil Indra Sjafri untuk membela timnas U23 Indonesia di ajang SEA Games 2019.

Di luar masalah harga, Borneo rela melepas Nadeo ke Bali United karena menganggap hal tersebut kesempatan emas bagi sang kiper.

Baca juga: Prediksi Kiper Utama Bali United: Nadeo, Wawan, atau Reimas?

Pasalnya, bergabungnya kiper berusia 22 tahun itu ke klub berjuluk Serdadu Tridatu bisa mendongkrak karier Nadeo.

Mengingat Bali United bisa tampil di dua ajang internasional, Liga Champions Asia (LCA) atau Piala AFC dan ASEAN Club Championship.

Jika melihat potensi Nadeo di kiprah internasional, pelatih Bali United, Stefano Cugurra, bisa merujuk ke penampilan Nadeo di SEA Games 2019.

Dia mencatatkan mencatatkan tiga kali nirbobol dan hanya kebobolan 6 gol dari 6 penampilan.

"Jadi kami resmi menjual Nadeo ke Bali United. Keputusan ini sudah dipikirkan juga untuk kepentingan karier pemain," ucap Presiden Borneo FC, Nabil Husein Said Amin, dikutip laman resmi Liga 1.

Baca juga: Datangkan 3 Pemain, Taksiran Biaya Bali United Tembus Miliaran Rupiah

Nabil Husein sebelumnya menolak Nadeo pergi ke Arema FC dan lebih memilih Bali United.

"Arema FC juga menghubungi saya. Tapi Bali United intens berkomunikasi secara langsung mengenai Nadeo. Setelah dilakukan pembicaraan ya akhirnya kami sepakat," ungkap dia.

"Nadeo juga menerima. Saya pikir ini hal positif demi kemajuan sepak bola Indonesia," imbuhnya.

Di sisi lain, Borneo FC saat ini harus mengganti sosok yang pantas berdiri di bawah mistar gawang.

Kiper muda Gianluca Pandeynuwu diprediksi bakal naik tahta menjadi penjaga gawang utama jika belum ada pengganti.

Baca juga: Presiden Borneo FC Bahas Biaya Transfer Nadeo Argawinata ke Bali United

Namun, Nabil Husein tetap kekeh akan mencari kiper anyar untuk tim berjuluk Pesut Etam tersebut.

"Ya pasti ada penambahan. Kami perlu maksimal dua kiper lagi," kata Nabil Husein.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

i Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

i Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com