Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bursa Transfer Liga Inggris, Ancelotti Inginkan Gelandang Real Madrid

Kompas.com - 31/12/2019, 14:40 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Resmi menjadi pelatih Everton, Carlo Ancelotti melakukan gebrakan dengan rencana mendatangkan gelandang Real Madrid yakni James Rodriguez.

Carlo Ancelotti tengah menyusun skuad racikannya dengan menarget James Rodriguez sebagai rekrutan pertamanya untuk merumput di Liga Inggris.

James Rodriguez sejatinya baru saja kembali ke Real Madrid seusai dipinjamkan ke Bayern Muenchen selama dua musim sebelumnya.

Baca juga: 5 Liga Top Eropa Jelang 2020, Italia Terketat, Inggris Tak Lagi Sengit

Sayang, kembali dari Bayern Muenchen, tak menjamin James Rodriguez menjadi pilihan utama pelatih Zinedine Zidane

James Rodriguez bahkan lebih sering duduk sebagai pemanis di bangku cadangan.

Pada musim ini, ia baru membuat sembilan penampilan bersama Real Madrid di semua kompetisi.

Kondisi tersebut rupanya menarik perhatian dari pelatih baru Everton, Carlo Ancelotti.

Baca juga: Arturo Vidal Target Utama Inter Milan pada Bursa Transfer Januari 2020

Dikutip BolaSport dari El Desmarque, Carlo Ancelotti meminta kepada Everton untuk mendatangkan playmaker asal Kolombia tersebut pada bursa transfer musim dingin.

Ancelotti dan James dikenal memiliki hubungan yang baik sewaktu keduanya bekerja sama di Bayern Muenchen.

Ancelotti sendiri sempat mengincar James sewaktu ia menukangi Napoli musim lalu, tetapi usahanya gagal.

Kini, bersama The Toffees, ia pun merencanakan kembali perekrutan James.

Baca juga: Minamino Tak Bisa Main Saat Liverpool Jamu Sheffield United, Kenapa?

Pemain 28 tahun tersebut berpeluang bermain bersama Everton untuk menjajal Liga Inggris sembari menyelamatkan kariernya.

Di Everton, ia pun dapat bekerja sama dengan satu rekan timnas Kolombia dan teman dekatnya Yerry Mina.

Hanya, kendala utama Everton untuk mendapatkan eks pemain FC Porto dan AS Monaco itu adalah biaya transfer.

Real Madrid hanya bersedia melepas James jika ada klub yang berani membayar senilai 50 juta euro atau sekitar Rp 780 miliar. (Bonifasius Anggit Putra Pratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Superchallenge Supermoto Race 2024 Segera Berlangsung, Mulai 26 April

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com