Final SEA Games 2019 Indonesia Vs Vietnam, Bawa Pulang Emas Evan Dimas...

Kompas.com - 10/12/2019, 15:19 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BANJARMASIN, KOMPAS.com – Dukungan bagi penggawa timnas U23 Indonesia yang akan berjuang di laga final SEA Games 2019 melawan Vietnam terus mengalir.

Laga timnas U23 Indonesia vs Vietnam pada final SEA Games 2019 akan berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Selasa (10/12/2019).

Jelang laga tersebut, skuad Garuda Muda mendapat dukungan, termasuk bagi Evan Dimas Darmono, salah satu pemain senior yang diboyong oleh pelatih Indra Sjafri untuk ajang SEA Games tersebut.

Rekannya di Barito Putera, Aditya Harlan, memberikan support kepada sahabatnya tersebut, terutama untuk bisa membawa pulang medali emas ke Tanah Air.

Baca juga: Final SEA Games 2019 Indonesia Vs Vietnam, Asa Merah Putih Tambah Emas

Aditya Harlan merupakan salah satu pemain yang akrab dengan Evan Dimas di Barito Putera. Meskipun belum semusim, dia paham bagaimana kualitas Evan Dimas.

"Evan itu semua tahu pemain yang bagus, memiliki visi bermain yang jelas," kata Aditya Harlan kepada Kompas.com.

Menurut dia, pada ajang SEA Games 2019 ini, Evan dia anggap cukup menunjukkan performanya.

"Sebetulnya, kami butuh tenaga dia (Evan) di tim. Namun, negara juga butuh, Barito Putera dan teman-temannya di tim, mendukung mereka yang bermain untuk negara," kata dia.

Baca juga: Miyabi Bakal Tonton Langsung Laga Timnas U23 Indonesia Vs Vietnam

Dia menyampaikan, kehadiran mantan pemain Persebaya Surabaya itu di timnas U23 Indonesia juga mampu mengayomi pemain yang lebih muda.

Terlebih lagi, pembawaan Evan Dimas memang cenderung kalem dan dewasa, cocok sebagai pemain senior yang dipilih Indra Sjafri.

Aditya Harlan berharap Evan dkk sukses mendapatkan medali emas.

"Itu cita-cita kami semua setelah terakhir tahun 1991 dan kebetulan terjadi di Manila juga saat itu. Semoga Allah memudahkan perjuangan mereka semua," katanya.

Baca juga: Jadwal Final SEA Games 2019 Indonesia Vs Vietnam, Tekad Kedua Tim Cetak Sejarah

Sementara itu, secara pribadi, dia berharap usai dari timnas Indonesia, Evan Dimas bisa segera kembali ke tim.

Sebab, dalam tiga laga terakhir ini, Barito Putera tengah berjuang untuk berjuang dari jeratan degradasi.

"Saya harap setelah SEA Games, Evan dan Riyandi bisa balik ke tim. Kami juga membutuhkan tenaga mereka untuk membantu terus bertahan di Liga 1," kata pemain yang sering makan atau ngopi bareng Evan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com