Klasemen Medali SEA Games 2019, Indonesia Peringkat Ke-6

Kompas.com - 02/12/2019, 04:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Indonesia untuk sementara menempati peringkat ke-6 klasemen medali SEA Games hingga Minggu (1/12/2019) malam WIB.

Pada hari kedua, Minggu (1/12/2019), Indonesia menambah sembilan medali dengan rincian empat perak dan lima perunggu.

Medali perak pertama didapat oleh Lisa Setiawati dari cabang angkat besi.

Lisa meraih medali perak dari nomor 45 kilogram putri. Lisa berhasil mencatat total angkatan 168 kg dengan rincian 73 snatch dan 96 jerk.

Total angkatan Lisa belum bisa mengalahkan wakil Vietnam, Vuong Thi Huyen, yang meraih medali emas.

Baca juga: Gagal Raih Medali Emas di Angkat Besi, Lisa Setiawati Minta Maaf

Kurash putri Indonesia sukses menyumbang dua medali perak. Dua medali tersebut tercatat atas nama Ince Maria dari kelas 52 kg dan Shifa Khasani yang turun di nomor 63 kg.

Adapun satu medali perak lain didapat oleh tim sepak takraw putri Indonesia dari kategori hoop event.

Dini Sari dan kawan-kawan berhasl mengumpulkan 660 poin, tetapi kalah 10 angka dari wakil tuan rumah, Filipina, yang meraih emas.

Sementara itu, cabor Triathlon sukses menyumbang dua medali perunggu.

Muhammad Ahlul Firman meraih medali perunggu dari nomor individu putra, sementara Nethavani Octavia dari individu putri.

Dari cabang angkat besi, Surahmat Wijoyo meraih medali perak dari nomor 55kg putra.

Baca juga: Menpora Targetkan 54 Medali Emas di SEA Games 2019

Zahira Savika Refa, atlet ice skating Indonesia, meraih medali perunggu setelah mengumpulkan 100.780 poin.

Cabang kurash juga menyumbang satu medali perunggu yang didapat oleh Peter Taslim dari nomor 90 kg putra.

Tambahan di hari kedua ini membuat Indonesia kini sudah mengoleksi total 10 medali.

Sebenarnya, Indonesia berhasil meraih satu medali emas lagi di hari kedua ini. Namun, medali Dwi Cindy Desyana tidak dihitung karena cabor Dancesport dianggap ekshibisi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com